Ini Visi Marzuki Alie

jpnn.com - JAKARTA--Ketua DPR RI Marzuki Alie menyatakan, pengalamannya memegang jabatan sebagai ketua DPR menguatkan keyakinannya untuk bisa bersaing di Konvensi Partai Demokrat.
Politisi Partai Demokrat ini menyatakan, jika terpilih sebagai calon presiden dari partainya, ia akan mewujudkan visi unggul, sejahtera dan berkeadilan.
"Saya bertekad menjadikan bangsa ini lebih dihormati oleh bangsa-bangsa lain di dunia," tutur Marzuki dalam jumpa pers bersama Komite Konvensi di Jakarta, Minggu, (15/9).
Dalam visi ini, Marzuki mengklaim ia akan mewujudkan sistem pendidikan yang berkualitas untuk menghasilkan masyarakat yanng berakhlak mulia, berdaya saing dan berbudaya.
Dalam visi itu, ia juga mengaku akan memberikan perlindungan dan pemberdayaan terhadap petani, nelayan dan buruh. Terakhir ia menyebut akan melakukan pencegahan dan pemberantasan korupsi serta menegakkan supremasi hukum yang berkeadilan.
"Kita bisa menumbuhkembangkan koperasi, usaha mikro kecil, menengah, dengan memanfaatkan potensi rakyat. Ini kesempatan bagi saya untuk darmabaktikan tenaga saya," tandas Marzuki. (flo/jpnn)
JAKARTA--Ketua DPR RI Marzuki Alie menyatakan, pengalamannya memegang jabatan sebagai ketua DPR menguatkan keyakinannya untuk bisa bersaing di Konvensi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025
- ISNU Gelar Fun Walk dan Menanam Satu Juta Pohon untuk Masa Depan Bumi