Ini Wilayah yang Terkena Semburan Material Vulkanik Merapi

jpnn.com - SLEMAN -- Kamis (27/3), sekitar pukul 17.05 kemarin, puncak Gunung Merapi kembali mengeluarkan material vulkanik. Akibat semburan material vulkanik itu, terjadi hujan abu, pasir, dan kerikil dengan intensitas ringan.
Hujan material Merapi itu menerpa kawasan rawan bencana (KRB) di wilayah Cangkringan. Yakni, Dusun Kalitengah Lor, Kalitengah Kidul, dan Srunen (Desa Glagaharjo), sebagian Desa Kepuharjo, Argomulyo, dan Wukirsari, serta Balerante (Klaten). Sejumlah warga yang panik segera mengungsikan diri ke balai desa setempat.
Kepala Desa Kepuharjo Heri Suprapto menuturkan, saat hujan abu, hanya lansia, ibu-ibu, dan anak-anak balita yang diungsikan ke balai desa.
Sementara warga pria dewasa bersiaga di titik-titik kumpul. Setelah hujan abu mereda, masyarakat kembali ke rumah masing-masing.
"Suara gemuruh juga disertai hujan abu dan pasir di sekitar gunung," kata Lasiman Pecut, seorang petugas pengamatan Gunung Merapi di Pos Kaliurang. (yog/mar/abd)
SLEMAN -- Kamis (27/3), sekitar pukul 17.05 kemarin, puncak Gunung Merapi kembali mengeluarkan material vulkanik. Akibat semburan material vulkanik
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Cegah Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak, Waka MPR Tekankan Hal Ini Terus Diperkuat
- DPRD Jateng Desak Gubernur Atasi Polemik 592 Lulusan PPG yang Gagal Lolos PPPK
- Gelar Aksi, Massa Honorer: Kami Minta SK 1 April 2025, Bu MenPAN-RB, Kamu di Mana?
- 4 Kabupaten di Jateng Terendam Banjir, Ribuan Hektare Sawah Terancam Puso
- RUU KUHAP: Penegakan Hukum Seimbang Bila Polisi Urusi Penyidikan, Jaksa di Penuntutan
- Kapan Pendaftaran CPNS 2025 Dibuka? Menteri Rini Menjawab