Ini Yang Bikin Valentino Rossi Tertekan

jpnn.com - MISANO- Valentino Rossi seharusnya bisa tampil lebih pede pada balapan MotoGP seri San Marino. Pasalnya, jagoan Movistar Yamaha itu tak ubahnya bermain di kandang sendiri.
Namun, Rossi ternyata tak bisa tenang. Pembalap berjuluk The Doctor itu mengaku memiliki banyak pressure pada balapan nanti.
“Kini kami ada di Misano. Akan ada banyak tekanan pada saya, terutama dari fans, teman dan keluarga yang datang. Namun, saya senang dengan trek ini,” terang Rossi di laman Crash, Kamis (10/9).
Catatan Rossi di Sirkuit Marco Simoncelli sebenarnya sangat luar biasa. Dia pernah memetik kemenangan pada 2008, 2009 dan 2014. Selain itu, dia juga menduduki posisi ketiga pada 2010.
Rossi juga pernah menjadi runner up pada 2012 silam. “Akan ada atmosfer hebat di Misano. Ini adalah kandang saya,” tegas Rossi. (jos/jpnn)
MISANO- Valentino Rossi seharusnya bisa tampil lebih pede pada balapan MotoGP seri San Marino. Pasalnya, jagoan Movistar Yamaha itu tak ubahnya bermain
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persib vs PSS: Situasi Bak Bumi dan Langit, Bojan Hodak Enggan Gegabah
- Sudirman Cup 2025: Gloria Siap Berbagi Tanggung Jawab dengan Jojo
- MotoGP Spanyol 2025: Momen Bagnaia 'Memukul' Marquez?
- Al Ghazali Percaya Diri Seven Speed Motorsport Siap Bersaing di Ajang Drifting 2025
- 76 Indonesian Downhill Season 2025 Makin Menantang, Seri Perdana Digelar di Ternadi Bike Park
- Pukul Arema FC, Madura United Menjauh dari Zona Merah Liga 1