Ini yang Dilakukan Abimana agar Giginya Mirip Dono

jpnn.com - JAKARTA - Aktor Abimana Aryasatya mendapat peran sebagai Dono dalam film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1. Karena itu, dia mencoba supaya bisa memiliki kemiripan dengan Dono.
Salah satu yang mirip adalah gigi. Itu sebabnya, Abimana menggunakan gigi palsu.
"Saya pakai gigi palsu, bikin dari keramik di-custom satu-satu, dicoba untuk miripin sama aslinya," kata Abimana di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta, Jumat (1/7).
Aktor 33 tahun itu sempat mengalami kesulitan pada saat menggunakan gigi palsu. Ia cukup terganggu dari segi artikulasi. Namun, lama-kelamaan gangguan itu bisa teratasi. "Kami latihan cukup lama, jadi lama-lama normal," ucap Abimana.
Saat menggunakan gigi palsu, air liur Abimana sering keluar. " Muncrat lagi kadang-kadang," ungkapnya. (gil/jpnn)
JAKARTA - Aktor Abimana Aryasatya mendapat peran sebagai Dono dalam film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1. Karena itu, dia mencoba supaya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bintangi Film La Tahzan, Ariel Tatum Bercerita Begini
- Pernyataan PFN Setelah Ifan Seventeen Jadi Direktur Utama
- 29 Musikus Ajukan Permohonan Uji Materiel UU Hak Cipta ke MK, Ariel Hingga Vidi Aldiano
- Sebut Wendi Cagur Sudah Membaik, Ayu Ting Ting: Butuh Istirahat Dahulu
- Wendi Cagur Diizinkan Pulang dari RS, Istri: Alhamdulillah, Terima Kasih Atas Semua Doanya
- Iis Dahlia Ungkap Doa saat Umrah di Makkah