Ini yang Mungkin Bikin Fans Barca Susah Tidur

jpnn.com - BARCELONA - Barcelona keok di kaki Real Madrid dalam big match pekan ke-31 La Liga.
Dalam duel bertajuk El Clasico di Camp Nou, Minggu (3/4) dini hari WIB, tuan rumah dipukul Madrid 1-2.
Hasil yang mengejutkan bursa taruhan. Fans fanatik Barca juga wajar bersusah hati, sebab kekalahan ini terjadi di saat 99.264 pasang mata (data ESPN) di Camp Nou memberikan penghormatan langsung untuk mendiang legenda Barca, Johan Cruyff.
Kekalahan Barca sekaligus mematahkan rekor 39 laga tanpa kalah.
Pahitnya lagi, kekalahan ini didapat dari musuh bebuyutan abadi yang di akhir laga hanya menyisakan sepuluh pemain (Sergio Ramos kartu merah).
Namun memang El Clasico hanya sebuah pertandingan. Di papan klasemen sementara, Barca masih ganteng di puncak dengan 76 poin dari 31 laga. Atletico Madrid berada di bawahnya dengan 70 poin, Real Madrid di peringkat ketiga dengan 69 poin. (adk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya