Inilah 20 Pemain Persib Bandung Musim Depan

jpnn.com - JAKARTA -- Skuat Persib Bandung untuk musim depan kian komplet. Tim berjuluk Maung Bandung itu bahkan sudah deal dengan 20 pemain di saat tim-tim lain masih sibuk memburu pemain.
Terakhir ada enam pemain yang sudah melakukan tanda tangan kontrak dengan manajemen Persib Bandung. Mereka adalah Konate Makan, Coulibally Djibril, M Ridwan, Firman Utina, Hariono dan Ferdinand Sinaga.
"Memang baru enam yang teken kontrak tapi pemain lain juga sudah deal. Penandatanganan kontrak akan dilakukan secara bertahap," kata Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar saat dihubungi wartawan, Minggu (24/11).
Skuat Persib musim depan cukup kompetitif. Di lini belakang, setelah tak memperpanjang kontak Maman, Persib kedatangan Abdulrahman.
Lini depan, Persib mendapat tambahan amunisi dari Coulibally Djibril dan Ferdinan Sinaga. Sedangkan gelandang, Persib kedatangan pemain anyar seperti M Taufiq yang selama beberapa tahun membela timnas. (abu/jpnn)
Ini 20 Pemain Persib Musim Depan:
1. I Made Wirawan
2. Sahar Ginanjar
3. Deden M Natsir
4. Ahmad Jufriyanto
5. Tony Sucipto
6. Supardi
7. Jajang Sukmara
8. Abdulrahman
9. M Agung Pribadi
10. Hariono
11. Firman Utina
12. M Ridwan
13. M Taufik
14. Konate Makan
15. Ferdinand Sinaga
16. Tantan
17. Sergio van Dijk
18. Coulibally Djibril
19. Sigit Hermawan
20. Atep
JAKARTA -- Skuat Persib Bandung untuk musim depan kian komplet. Tim berjuluk Maung Bandung itu bahkan sudah deal dengan 20 pemain di saat tim-tim
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- MotoGP 2025: Peluang Juara Alex Marquez di Mata Sang Kakak
- Jadi Kampiun MotoGP Thailand 2025, Marc Marquez Menyamai Rekor Legenda Ducati
- Klasemen Liga 1 2024/25: Persis Solo Lepas dari Juru Kunci, Siapa Bakal Degradasi?
- Makna Gelar Juara Raymond/Nikolaus di Sri Lanka International Challenge 2025
- Rehan/Gloria Ungkap Alasan Banyak Melakukan Kesalahan di Final German Open 2025
- Runner up German Open 2025 Jadi Modal Rehan/Gloria Menghadapi Orleans Masters