Inilah Alasan Cak Lontong Jadi Ketua Pemenangan, Pramono Blak-blakan
jpnn.com, JAKARTA - Calon Gubernur Jakarta Pramono Anung atau Pram mengaku ingin menghadirkan politik yang riang gembira sehingga menunjuk komedian Lies Hartono atau Cak Lontong sebagai ketua tim pemenangan pada pilkada provinsi berikon Monas itu.
"Seperti yang saya katakan bahwa politiknya adalah politik riang gembira dan merangkul," kata Pram menjawab awak media di Jakarta Pusat, Jumat (6/9).
Dia mengaku tidak mau aura kontestasi politik di Jakarta seperti pilkada sebelumnya yang memunculkan pembelahan sehingga menunjuk Cak Lontong sebagai ketua tim pemenangan.
"Pengalaman menyadarkan kita bahwa Jakarta yang sudah baik ini akan menjadi lebih baik kalau tidak ada konflik, tidak ada tensi yang kemudian menyebabkan pembelahan atau apa pun itu," ujar Pram.
Dia kemudian menerima pertanyaan awak media soal kemungkinan nama Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok bakal masuk tim pemenangan Pramono-Rano Karno.
Pram mengaku sudah berbicara dengan Ahok, tetapi eks Gubernur Jakarta itu sudah ditugaskan partai untuk memenangkan kandidat PDI Perjuangan di seluruh Indonesia.
Namun, eks Sekjen PDI Perjuangan itu menyebut Ahok akan membantu pemenangan Pramono-Rano pada Pilkada Jakarta 2024.
"Beliau tentunya akan membantu, tetapi untuk tim pemenangan kali ini, ya, beliau tidak perlu masuk dalam tim, tetapi beliau akan membantu," katanya.
Calon Gubernur Jakarta Pramono Anung atau Pram mengungkap alasan menunjuk Lies Hartono atau Cak Lontong sebagai ketua tim pemenangan. Apa itu?
- Inilah yang KPK Dalami dari Ahok terkait Kasus Korupsi LNG
- Saleh PAN: Selamat Bekerja Buat Mas Pramono dan Bang Rano
- KPK Periksa Ahok, Lihat
- KPU Jakarta Apresiasi Kinerja Polri di Tahun Politik 2024
- Kedekatan Anies-Ahok Simbol Perlawanan ke Pemerintah hingga Sinyal Oposisi
- Ahok-Anies Akrab Mengobrol di Balai Kota, Siapkan Kejutan di 2025