Inilah Angka-angka Pencapaian Program Tax Amnesty, Masih Jauh

jpnn.com - JAKARTA – Pencapaian program tax amnesty masih jauh dari target.
Uang tebusan program pengampunan pajak itu baru menyentuh angka Rp 8,5 triliun.
Itu artinya, koleksi dana tebusan baru 5,2 persen dari proyeksi awal sebesar Rp 165 triliun.
Sedang dana repatriasi dari luar negeri baru terkumpul sejumlah Rp 18,8 triliun.
Merujuk statistik Direktorat Jenderal Pajak (DJP), koleksi dana repatriasi itu masih jauh dari ekspektasi dengan target Rp 1.000 triliun.
Tingkat partisipasi program amnesti pajak paling banyak diperoleh dari wajib pajak orang pribadi non UMKM sebesar Rp 7,17 triliun, badan non UMKM Rp 911 miliar, orang pribadi UMKM Rp 430 miliar, dan wajib pajak badan UMKM Rp 15,8 miliar.
Untuk total surat pernyataan harta (SPH) telah terdaftar dalam program pengampunan pajak mencapai 47.860 SPH dengan total harta senilai Rp 374,3 triliun.
Deklarasi harta di luar negeri tiga kali lipat dari capaian Agustus sejumlah Rp 60,4 triliun berbanding Rp 20,6 triliun. Repatriasi dan deklarasi harta luar negeri hampir sama pada Agustus.
JAKARTA – Pencapaian program tax amnesty masih jauh dari target. Uang tebusan program pengampunan pajak itu baru menyentuh angka Rp 8,5 triliun.
- Bank Raya Targetkan 10 Ribu Nasabah Baru pada Pesta Rakyat Nusantara di TMII
- Kemacetan Panjang di Pelabuhan Tj Priok, Ketum INSA Bilang Begini
- Harga Pangan Hari Ini, Bawang Merah Menurun, Cabai Masih Tinggi
- Soal Penutupan Sementara Padma Hotel Bandung, Ini Penjelasan Manajemen
- Strategi Bank Raya Memperkuat Layanan Digital, Lewat Kecanggihan Fitur & Kinerja
- Setelah Stabil, Harga Emas Antam Hari Ini 21 April 2025 Naik Lagi