Inilah Arti Nama Cucu Ketiga dari Presiden Jokowi
jpnn.com, SURAKARTA - Cucu ketiga Presiden Jokowi telah lahir pada Jumat kemarin di RS PKU Muhammadiyah Surakarta.
Anak kedua dari Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda itu diberi nama La Lembah Manah. Gibran mengatakan nama anaknya memiliki makna tersendiri.
Lembah Manah berarti rendah hati. Sedangkan La merupakan singkatan. "La itu singkatan, tapi rahasia dulu. Nanti 'tak' (saya, red) beritahu," katanya.
Putra Jokowi ini mengatakan sebagai bentuk rasa syukur atas kelahiran anak keduanya ini, pihak keluarga juga akan menggelar acara tasyakuran.
"Nanti akan ada acara akikah. Minggu depan," katanya.
Gibran Rakabuming juga berharap istri dan anaknya tersebut bisa segera pulang. Meski demikian, sejauh ini masih tetap menunggu rekomendasi dari dokter.
"Pulang minggu depan, nunggu dokternya dulu. Kalau bisa secepatnya, ibu dan adik bayinya juga sudah di kamar perawatan," katanya.
Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana juga hadir di rumah sakit itu untuk menyambut cucu mereka. (antara/jpnn)
Cucu ketiga Presiden Jokowi yang merupakan anak kedua dari Gibran Rakabuming dan Selvi Ananda telah lahir di RS PKU Muhammadiyah Surakarta.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Gibran Bercerita tentang Suratnya yang Tidak Direspons Menteri
- Gibran Buka Pengaduan, Masyarakat Bisa Datang ke Istana Wapres
- Prabowo – Gibran Diminta Perhatikan Keterwakilan Tokoh dari Wilayah Maluku di Kabinet Merah Putih
- Dudung: Kepemimpinan Prabowo-Gibran Mampu Hadapi Tantangan Global
- Prabowo dan Gibran Umumkan Kabinet Merah Putih
- Presiden Prabowo Umumkan Nama Menteri pada Kabinet Merah Putih Malam Ini