Inilah Bantuan yang Tersedia Bagi Mahasiswa Internasional di Australia

Menurut situs Study Perth, bantuan yang mereka sediakan dalam program ini antara lain berupa makanan, tempat tinggal, perawatan kesehatan fisik dan mental, dan hak sebagai mahasiswa internasional.
Namun, sebelum mengakses program ini, mahasiswa harus terlebih dahulu mencoba mendapatkan bantuan dari institusi pendidikan mereka masing-masing.
"Dalam banyak kasus, institusi [ini] dapat memberikan bantuan yang dibutuhkan mahasiswa, terutama karena universitas Australia Barat sudah mengumumkan paket dukungan lengkap," bunyi website tersebut.
Bila permohonan bantuan diterima, siswa akan mendapatkan voucher Coles atau Woolworths atau menerima pembayaran sewa dua minggu.
Seandainya masih memerlukan bantuan lagi, mereka bisa mencoba mendaftar SPCR untuk kedua kalinya.
Bantuan ini ditujukan terutama untuk mahasiswa internasional di Australia Barat yang secara mendesak memerlukan makanan atau tempat tinggal.
Protokol untuk mendapatkan SPCR dapat diakses di sini.
Diproduksi oleh Natasya Salim dari berbagai sumber
Pemerintah di beberapa negara bagian Australia mengeluarkan beragam bantuan bagi mahasiswa internasional yang masih tinggal di Australia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya