Inilah Beda Kualitas Mayor Agus dengan Mas Ibas Versi PAN

jpnn.com - JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) merasa mantap mengusung Agus Harimurti Yudhoyono sebagai calon gubernur pada pilkada DKI Jakarta. Bahkan partai pimpinan Zulkifli Hasan itu menganggap Agus lebih mumpuni ketimbang adiknya, Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas yang lebih dulu berkecimpung di dunia politik.
Menurut Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN DKI, Eko Hendro Purnomo, faktor usia tentu jadi pertimbangan dalam memilih Agus. "Dari umur, Mas Agus lebih di atas Mas Ibas," ujar politikus yang lebih beken disapa dengan panggilan Eko Patrio itu kepada JawaPos.com, Minggu (25/9).
Pertimbangan lainnya adalah jiwa kepemimpinan Agus yang sudah terbukti. Menurut Eko, sosok Agus yang ditempa selama berkiprah di TNI hingga berpangkat mayor tentu memiliki leadership kuat.
Yang tak kalah penting, Agus juga akan mendapat suara dari simpatisan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Bahkan berdasarkan survei terakhir tentang elektabilitas calon, nama Agus masuk ke dalam lima besar bersama Basuki T Purnama, Tri Rismaharini dan Sandiaga Uno.
Dan di antara partai anggota Koalisi Cikeas, survei internal juga memunculkan nama Agus. "Yang muncul Agus, bukan Ibas,” tegasnya.
Karenanya Eko menepis anggapan yang menyebut Koalisi Cikeas mengusung Agus karena didasari egoisme SBY maupun PD. Sebab, justru partai-partai selain PD yang menyodorkan nama Agus ke SBY.
“Kita lebih melihat hasil survei. Makanya kita ajukan mengarah ke Cikeas memastikan ke SBY, ini loh ada polling," terangnya.
Selain itu, sambung Eko, justru SBY dan istrinya, Ani Yudhoyono sempat berat hati ketika nama Agus disodorkan. "Ya udah disepakati bersama walaupun Pak SBY dengan Bu Ani berat hati," ungkapnya.
JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) merasa mantap mengusung Agus Harimurti Yudhoyono sebagai calon gubernur pada pilkada DKI Jakarta. Bahkan partai
- Paul Finsen Mayor Matangkan Penganugerahan Rekor MURI Telur Paskah di Sorong
- KPK Datangi Rumah Ridwan Kamil Lagi, Aset Ini Disita
- UI Tidak Undang TNI Hadir ke Acara Mahasiswa di Pusgiwa
- Bareskrim Bongkar Peredaran 38 Kg Sabu-Sabu Jaringan Malaysia-Indonesia di Riau
- Doktor Cumlaude Trimedya Dorong Optimalisasi Pengelolaan Barang Sitaan
- Libur Paskah, Polisi Siapkan Skema Lalu Lintas Urai Kemacetan di Jalur Puncak & Lembang