Inilah Daftar 28 Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022

Timnas dijadwalkan terbang dari Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, ke Dubai, UEA, pada Senin (17/5) dini hari.
Dari total 28 pemain yang ikut ke UEA, 23 pemain berangkat dari Jakarta, sementara lima lainnya yaitu Elkan Baggott (bermain di Inggris), Asnawi Mangkualam (Korea Selatan), Egy Maulana (Polandia), Witan Sulaeman (Serbia) dan Ryuji Utomo (Malaysia) bertolak dari negara tempat mereka membela klub masing-masing.
Timnas Indonesia akan menjalani tiga laga terakhir Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang seluruhnya berlangsung terpusat di Uni Emirat Arab (UEA) pada Juni.
Skuad Garuda nantinya melawan Thailand pada 3 Juni 2021, lalu Vietnam pada 7 Juni 2021 dan Uni Emirat Arab pada 11 Juni 2021.
Sebelum itu, timnas Indonesia akan menghadapi dua laga uji coba di UEA yaitu menghadapi Afghanistan pada 25 Mei dan Oman pada 29 Mei 2021.(antara/jpnn)
Berikut 28 pemain timnas Indonesia yang dibawa Shin Tae Yong ke UEA.
Kiper: Nadeo Argawinata, M. Adi Satryo, Muchamad Aqil Savik.
Bek: Andy Setyo, Rachmat Irianto, Rizky Ridho, Ryuji Utomo, Nurhidayat Haji Haris, Elkan Baggott, Firza Andika, Pratama Arhan, Rifad Marasabessy, Asnawi Mangkualam Bahar, Koko Ari.
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengatakan bahwa ke-28 pemain tersebut dipilih langsung Shin Tae Yong berdasarkan kesiapan fisik, taktik, teknik dan mental.
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara
- Timnas Indonesia Dipastikan Hadapi Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17
- Hasil Babak Grup Piala Asia U-17 2025: Indonesia dan Uzbekistan Digdaya, Australia Apes
- Link Streaming Timnas Indonesia Vs Afganistan: Pemain Pelapis Giliran Unjuk Gigi