Inilah Daftar Pelatih Persib yang Berhenti Melatih di Tengah Jalan

Inilah Daftar Pelatih Persib yang Berhenti Melatih di Tengah Jalan
Djadjang Nurdjaman. Foto: RAMDHANI/RADAR BANDUNG

jpnn.com, BANDUNG - Persib Bandung sudah berulangkali harus kehilangan pelatih saat kompetisi belum tuntas alias di tengah jalan.

Mundurnya Djadjang Nurdjaman usai kalah dari Mitra Kukar, Sabtu (15/7) malam, bukan yang pertama karena sebelumnya sudah ada nama lain.

Siapa saja mereka? Suryamin, menjadi pelatih yang digantikan karena dinilai sulit menghadirkan prestasi. Itu terjadi pada Liga Indonesia V pada 1999/2000.

Lalu pada musim 2006/2007 Persib kembali memecat pelatih, Risnadar Soendoro.

Dia kemudian digantikan Arcan Iurie pada musim 2006. Pelatih asing itu asal Rumania itu ternyata tak mumpuni dan akhirnya juga dipecat.

Setelah itu, ada Jaya Hartono yang berhenti melatih pada musim 2009/2010 karena secara performa kurang mumpuni.

Pelatih asal Kroasia, Daniel Darko Janackovic jadi pelatih berikutnya yang mundur sebelum kompetisi digelar pada musim kompetisi 2011.

Dia kemudian digantikan Drago Mamic, yagn sama-sama juga berasal dari Kroasia.

Persib Bandung sudah berulangkali harus kehilangan pelatih saat kompetisi belum tuntas alias di tengah jalan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News