Inilah Gol Terbaik Dunia 2017
jpnn.com, LONDON - Hasil karya bomber Arsenal berkebangsaan Prancis, Olivier Giroud dinobatkan sebagai gol terbaik dunia musim 2017.
Dalam malam penghargaan The Best FIFA Awards di London London Palladium, Selasa (24/10) dini hari WIB, Giroud berhak atas penghargaan The FIFA Puskas Award, apresiasi buat gol terbaik.
Giroud mencetak 'gol kalajengking' saat Arsenal berhadapan dengan Crystal Palace Januari 2017. Pemain kelahiran Chambery berusia 31 tahun itu mengalahkan finalis lainnya yakni Deyna Castellanis, pemain timnas putri Venezuela yang mencetak gol dari garis tengah saat melawan Kamerun di Piala Dunia (wanita) U-17 FIFA di Jordan 2016.
Satu finalis lainnya adalah kiper Baroka FC (Afrika Selatan), Oscarine Masuluke. Sang penjaga gawang membukukan gol bicycle kick saat dia ikut maju ke depan menyambut tendangan sudut timnya. (adk/jpnn)
The FIFA Puskas Award:
Cristiano Ronaldo (Manchester United 2009), Hamit Altintop (Turki 2010), Neymar (Santos 2011), Miroslav Stoch (Fenerbache 2012), Zlatan Ibrahimovic (Swedia 2013), James Rodriguez (Kolombia 2014), Wendell Lira (Goianesia 2015), Mohd Faiz Subri (Penang 2016), Olivier Giroud (Arsenal 2017)
Gol Kalajengking meraih The FIFA Puskas Award.
Redaktur & Reporter : Adek
- Olivier Giroud Mengumumkan Pensiun dari Timnas Prancis
- Stefano Pioli Ungkap Resep Jitu AC Milan Tahan Imbang Napoli
- Prancis vs Maroko: Ada yang Pernah Bekerja Sama, Siapa Dia?
- Top Skor Piala Dunia 2022: 2 Bomber Tua Ancam Kylian Mbappe
- Inggris vs Prancis: Olivier Giroud Gemilang, Harry Kane yang Malang
- Olivier Giroud Bikin Rekor Fantastis, Karim Benzema Gigit Jari