Inilah Karyawati yang Memeluk Perampok hingga Tertangkap

jpnn.com - JAKARTA - Asih (34), berhasil menggagalkan aksi perampokan. Uang sebesar Rp 53.701.000 berhasil diamankan berkat ulahnya yang memeluk, Anjar (32), laki-laki yang hendak merampoknya.
Semakin kuat Anjar mencoba kabur dengan tas berisi uang yang dirampas dari Peggy (32), kian erat pula pelukan Asih. Peggy yang melihat situasi itu kemudian berteriak dan meminta tolong kepada warga. [Baca: Pelukan Karyawati Gagalkan Perampokan]
Peristiwa ini terjadi saat Asih dan Peggy yang sama-sama karyawati di Toko Tetap Jaya yang menjual alat tulis kantor (ATK). Keduanya ditugasi untuk menyetor uang tersebut ke Bank Central Asia (BCA) di Jalan Jenderal Sudirman, Lampung Timur, Kamis (30/10).
"Saya harus menyelamatkan uang milik bos," kata Asih seperti yang dilansir Radar Lampung (Grup JPNN.com), Jumat (31/10). (wid/awa/jpnn)
JAKARTA - Asih (34), berhasil menggagalkan aksi perampokan. Uang sebesar Rp 53.701.000 berhasil diamankan berkat ulahnya yang memeluk, Anjar (32),
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki