Inilah Klasemen Sementara MotoGP, Rossi Makin Perkasa

jpnn.com - LONDON- Persaingan merebut gelar juara balapan MotoGP musim ini mengalami pergeseran. Musim lalu, balapan seolah menjadi ajang bagi jagoan Repsol Honda, Marc Marquez untuk one man show.
Tapi, kali ini situasinya berbeda. Valentino Rossi justru berada di puncak klasemen setelah mampu memetik dua kemenangan. Usai menang di Qatar, pembalap Movistar Yamaha itu mengulanginya di Argentina.
Posisi tiga besar juga mengalami perubahan. Duo Ducati, Andrea Dovizioso dan Andrea Iannone berada di posisi kedua dan ketiga. Sementara, Marquez masih terpaku di posisi kelima dengan torehan 36 angka. (jos/jpnn)
Klasemen sementara MotoGP:
1. Valentino Rossi (Yamaha) 66 poin
2. Andrea Dovizioso (Ducati) 60
3. Andrea Iannone (Ducati) 40
4. Jorge Lorenzo (Yamaha) 37
LONDON- Persaingan merebut gelar juara balapan MotoGP musim ini mengalami pergeseran. Musim lalu, balapan seolah menjadi ajang bagi jagoan Repsol
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil
- Piala Sudirman 2025: Alasan Ester Ditunjuk Jadi Pengganti Jorji
- Kawhi Leonard Cemerlang, Clippers Menang di Kandang Nuggets
- Sudirman Cup 2025: Harapan di Tengah Tantangan Tim Bulu Tangkis Indonesia