Inilah Lima Tips Agar Jadi Pebulutangkis yang Hebat

jpnn.com - BATAM - Jika ingin menjadi atlet yang sukses, maka totalitas dan profesionalitas wajib dipenuhi, tidak boleh ditawar.
Pelatih klub bulutangkis Banda Baru Batam, Zaenal Arifin mempunyai lima tips dan kunci agar menjadi atlet bulutangkis yang sukses dan berprestasi.
"Pertama, yaitu cinta," ujar Arifin kepada Batam Pos (Jawa Pos Group), Jumat (1/7). Dengan mencintai bulutangkis, apapun kendala dan masalah yang datang bisa diatasi dengan baik. "Cinta itu ibarat sudah menjadi tujuan hidupnya," kata pria asal Jakarta ini.
Pelatih yang pernah membesut Markis Kido, Hendra Setiawan dan Muhammad Ahsan ini memberikan kunci yang kedua, yaitu program latihan yang baik dan benar. Pelatih juga berperan sangat penting dalam progam latihan ini. "Pelatih harus total dan bertanggung jawab," jelasnya.
Tips ketiga adalah sarana dan prasarana yang mendukung. Yang keempat yaitu mentalitas atlet harus terbentuk, bila perlu harus ditanamkan sejak dini mentalitas juara, tangguh dan tak pantang menyerah. "Disini peran orangtua juga dibutuhkan untuk mendukung anaknya," ungkap Arifin.
Kunci yang terakhir, yaitu gaya hidup atlet yang bersangkutan. Atlet harus disiplin menjalani latihan yang disiapkan pelatih. Cukup istirahat, nutrisi dan makanan juga harus dijaga. Atlet juga harus bisa memilih pergaulan yang baik.
"Empat faktor diatas, dari yang pertama sampai keempat bisa hancur dan berantakan, apabila gaya hidup atlet tersebut buruk," pungkas pria yang juga menjabat sebagai Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) PBSI Kepri ini. (cr16/jpnn)
BATAM - Jika ingin menjadi atlet yang sukses, maka totalitas dan profesionalitas wajib dipenuhi, tidak boleh ditawar. Pelatih klub bulutangkis
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda
- Arema Lakoni 2 Partai Kandang di Bali, Bukan Hanya Melawan Persebaya
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
- Cek Klasemen Final Four Proliga 2025: Jakarta LavAni Belum Terkalahkan
- Heri TMJ Juara Batulicin Open 2025, Raih Hadiah Biliar Terbesar di Indonesia