Inilah Modus Baru Penyelundupan Kepiting Bertelur ke Malaysia
jpnn.com - TARAKAN – Salah satu modus pelaku penyelundup kepiting bertelur dengan menggunakan kapal dan bendera Malaysia. Hal itu dijelaskan Komandan Patroli dan Humas KSOP Kelas II Tarakan Syahruddin.
Ini terkait kapal yang diamankan menggunakan bendera Malaysia saat hendak menyelundupkan 35 koli kepiting bertelur ke Negeri Jiran itu.
“Kalau melihat dari kapal, ada kemungkinan pemalsuan registrasi artinya supaya itu mempermudah masuk ke Malaysia. Sehingga dibuatkanlah registrasi atau cap pakar Malaysia,”ungkap Syaharuddin kepada Radar Tarakan usai elepaskan kepiting Minggu (28/8)
Modus yang digunakan selama ini dengan menggunakan kapal Malaysia. Tujuannya agar mudah keluar dan masuk ke Malaysia untuk peredaran dan penangkapan kepiting.
Karena tidak memiliki dokumen yang lengkap serta pemilik kapal melarikan diri. “Kapal tersebut kini diamankan oleh KSOP Tarakan sambil mencari pelaku,” lanjut Syaharuddin. (eru/zia/jos/jpnn)
TARAKAN – Salah satu modus pelaku penyelundup kepiting bertelur dengan menggunakan kapal dan bendera Malaysia. Hal itu dijelaskan Komandan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Anak di Bangka Hilang Diduga Diterkam Buaya Saat Mandi
- 525 Honorer Lulus Seleksi PPPK 2024 Tahap I PPU, Segera Isi DRH & Kelengkapan Dokumen
- KPU-Bawaslu Beri Penghargaan kepada Irjen Iqbal yang Sukses Jaga Keamanan Pilkada Riau
- Sepekan Ada 2 Kasus Bunuh Diri di Aceh, Kedua Korban Tergantung di Pohon
- Gunung Semeru Erupsi Lagi Sabtu Pagi, Tinggi Kolom Letusan 600 Meter di Atas Puncak
- Gadis Asal Tasikmalaya yang Hilang Ditemukan di Brebes, Begini Ceritanya