Inilah Nama 22 Pemain Timnas U-19 ke Prancis

Inilah Nama 22 Pemain Timnas U-19 ke Prancis
Timnas U19 sebelum menjalani uji coba kontra Persija. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Pelatih tim nasional (Timnas) U-19, Indra Sjafri, memastikan hanya membawa 22 pemain untuk mengikuti Toulon Tournament di Prancis pada 29 Mei-10 Juni nanti.

Menurut pelatih 58 tahun itu, mereka yang terpilih adalah pemain-pemain yang dinilai dalam beberapa laga uji coba dan latihan harian.

"Kami melihat mereka selama dua bulan di saat training centre di Cijantung dan laga uji coba. Untuk pemain yang tidak dibawa akan ada pekerjaan rumah untuk mereka dan dititipkan ke klub," katanya, Rabu (24/5).(dkk/jpnn)

Daftar 22 nama pemain yang dibawa ke Prancis

Kiper: M. Riyandi, M Aqil Savik, Gianluca Pagliuca Rossy
Belakang: M. Rifad Marasabessy, Dedi Tri Maulana, Rachmat Irianto, Nurhidayat Haji Haris, Renaldi Yulhan, Julyano Nono, Firza Andika, Irsan Lestaluhu
Tengah: M. Luthfi Kamal Baharsyah, Teuku Noer Fadhil, Witan Sulaeman, M. Iqbal, Resky F. Witriawan, Adha Nurrokhim

Depan: Egy Maulana Vikri, Feby Eka Putra, Aulia Hidayat, Jadug Arya Aragani, Hanis Saghara Putra


Pelatih tim nasional (Timnas) U-19, Indra Sjafri, memastikan hanya membawa 22 pemain untuk mengikuti Toulon Tournament di Prancis pada 29 Mei-10


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News