Inilah Nama Anak Kedua Lionel Messi
jpnn.com - BUENOS AIRES – Lionel Messi kembali punya momongan. Itu terjadi setelah sang kekasih Anonella Roccuzzo melahirkan anak yang diberi nama Mateo, Jumat (11/9) waktu setempat.
Kabar mengenai kelahiran Mateo sudah disampaikan Matias Messi yang merupakan saudara bomber garang itu. Sebelumnya, megabintang Barcelona berjuluk La Pulga itu sudah memiliki anak laki-laki yang diberi nama Thiago.
Kelahiran Mateo juga membuat Messi harus absen latihan bersama Barcelona, Jumat (11/9). Saat itu, rival abadi Cristiano Ronaldo tersebut memilih pamit untuk menemani persalinan sang kekasih.
“Messi bisa dimainkan meski dia tak latihan. Dia ada dalam daftar. Klub memberikan izin untuk tak berlatih karena alasan pribadi,” terang pelatih Barcelona Luis Enrique di laman Goal. (jos/jpnn)
BUENOS AIRES – Lionel Messi kembali punya momongan. Itu terjadi setelah sang kekasih Anonella Roccuzzo melahirkan anak yang diberi nama Mateo,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- IBL 2025: Skuad Mentereng, Dewa United Percaya Diri Meruntuhkan Dominasi PJ dan SM
- 5 Gol Mewarnai Barito Putera Vs Persija Jakarta, Madura United Menang
- Liga 1 2025, PSBS Biak Siapkan Strategi Khusus Untuk Mengalahkan Persib
- Persib Bandung Kehilangan 2 Legiun Asing Melawan PSBS Biak, Bojan Hodak Siapkan Siasat
- Live Streaming Barito Putera Vs Persija dan Klasemen Liga 1
- Thailand Gagal Juara Piala AFF 2024, Masatada Ishii Bernasib Sama dengan Shin Tae Yong?