Inilah Penyebab Garuda Indonesia Rugi hingga Miliaran
jpnn.com - JAKARTA - PT Garuda Indonesia menanggung kerugian miliaran rupiah dari kebakaran lahan yang terjadi di wilayah Sumatera dan Kalimantan. Seperti diketahui asap pekat di Sumatera dan Kalimantan menyebabkan beberapa maskapai harus membatalkan dan menunda sejumlah penerbangannya.
Sedikitnya ada 400 jadwal penerbangan Garuda yang dibatalkan. "Ada 400 penerbangan yang dicancel dan ada yang ditunda penerbangannya, kerugiannya sekitar miliaran," ungkap Arif di Jakarta, Jumat (25/9).
Dia berharap, kabut asap di Sumatera dan Kalimantan cepat berlalu dan tidak akan terulang lagi. Terlebih kabut asap terjadi bukan karena bencana alam, tapi disebabkan karena ulah manusia. Sebab selain merugikan perseroan, penumpang juga kena imbasnya.
"Saat ini, masih ada asapnya. Buat kami dampaknya alam, namun disebabkan oleh manusia sehingga harus dibereskan karena mengganggu operasional penerbangan, customer juga dirugikan tentu. Mau pergi kemana-mana susah," keluh mantan dirut Citilink ini. (chi/jpnn)
JAKARTA - PT Garuda Indonesia menanggung kerugian miliaran rupiah dari kebakaran lahan yang terjadi di wilayah Sumatera dan Kalimantan. Seperti diketahui
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pertamina Dorong Kolaborasi Nasional dan Global Turunkan Emisi Metana di Indonesia
- Pertamina Paparkan Keunggulan Desa Energi Berdikari di COP 29 Azerbaijan
- Pemerintah Terus Mendorong KUR yang Hampir 10 Tahun Berjalan untuk Usaha Produktif
- Program Disabilitas Tanpa Batas Bikin PNM Berjaya di BBMA 2024
- INDEF Menyoroti Rencana Kenaikan PPN & Makan Bergizi Gratis, Mengkhawatirkan
- BTN Luncurkan Debit Card BTN Prospera