Inilah Pernyataan Sikap 24 Ulama dan Tokoh Agama soal Rusuh Tolikara
jpnn.com - JAKARTA--Seluruh ormas dan elemen masyarakat diimbau bersama-sama menyalurkan bantuan untuk masyarakat Tolikara melalui Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) dan Lembaga Amil Zakat Nasional (LAZNAS yang dikoordinasikan oleh Forum Zakat (FOZ).
Ini agar pemulihan dan pembangunan perekonomian di Tolikara berjalan dengan efektif.
Seruan tersebut disampaikan para ulama dan tokoh Islam yang tergabung dalam Komite Umat untuk Tolikara Papua (Komat Tolikara) dalam pernyataan sikapnya, yang disampaikan di Jakarta, Kamis (23/7). (esy/jpnn)
Berikut isi pernyataan sikap Komat Tolikara :
1. Menolak pihak-pihak yang menghambat masuknya bantuan dari lembaga-lembaga kemanusiaan resmi dalam rangka pemulihan kondisi sosial dan ekonomi masyarakat di Tolikara
2. Meminta semua ormas dan elemen masyarakat secara bersama menyalurkan bantuannya secara terkoordinasi melalui BAZNAS dan LAZNAS yang dikoordinasikan oleh FOZ, agar pemulihan dan pembangunan perekonomian di Tolikara berjalan dengan efektif.
3. Mendorong pihak keamanan memberikan jaminan keamanan dan ketenangan bagi masyarakat muslim di Tolikara dalam melaksanakan kehidupan sehari-hari , pasca insiden penyerangan shalat Iedul Fitri
4. Langkah hukum yang tegas, adil dan transparan terhadap aktor intelektual atau oknum-oknum yang terindikasikan melakukan gerakan radikalisme, separatisme, dan terorisme harus tetap dilakukan untuk mewujudkan keadilan
JAKARTA--Seluruh ormas dan elemen masyarakat diimbau bersama-sama menyalurkan bantuan untuk masyarakat Tolikara melalui Badan Amil Zakat Nasional
- Jazuli Juwaini Kunjungi dan Berikan Bantuan untuk Keluarga Rouf
- Viral, Video Jokowi Nyatakan Dukungan untuk Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta
- YLPKGI, Yayasan di Balik Program Percontohan Makan Bergizi Gratis di DIY
- MK Kabulkan Permohonan JR terkait Sanksi Pidana Bagi Pejabat Daerah, TNI, dan Polri
- PPATK Ungkap Fakta Pelajar Terpapar Judi Online, Sangat Mengejutkan
- Malam-Malam OTK Buka Sendiri Plang Mengatasnamakan PN Jakbar di SPBE Kalideres, Lihat!