Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka

Kemudian proses menghantar salib Yesus dari Kapela ke Armida Pohon Sirih. Dilanjutkan Prosesi menghantar Salib Mesias Anak Allah dari Tori ke Armida Balela.
Kegiatan ini dilanjutkan dengan perarakan patung Tuan Ma dan Tuan Ana menuju Gereja Katedral Reinha Rosari pada pukul 14.00 WIT yang diikuti puluhan ribu umat Katolik dari kapela.
Setelah kegiatan perarakan ini, pada pukul 15:00 WIT peringatan Wafat Tuhan di Gereja Katedral.
Kegiatan dilanjutkan dengan prosesi menghantar Tuan Misericordiae dari Kapela di Pante Besar ke Armida, prosesi menghantar Patung Tuan Trewa dari Tori ke Armida, prosesi menghantar Salib Yesus dari Tori Mestrinde Kampo ke Armida Pante Kebis. Ziarah ke makam keluarga dan Kure Lakademu.
Pada pukul 18:00 akan dilaksanakan Lamentasi Jumat Agung. Selesai lamentasi akan digelar Prosesi Jumat Agung. Pada pukul 20:00 WIT adakan digelar Prosesi Iman Jumat Agung mengelilingi Kota Larantuka dengan menyinggahi armida-armida. Prosesi ini akan diakhiri pada Sabtu dini hari pukul 02.45 WIT.
5. Sabtu Suci/ Sabtu Santo
Pada Sabtu Suci pagi diadakan prosesi menghantar kembali Patung Tuan Ma dan Tuan Ana dilanjutkan ziarah dan cium Tuan dari Gereja Katedral ke Kapela Tuan Ana dan Tuan Ma.
Dilanjutkan penghantaran kembali secara berurutan Amu Tuan dari Armida dan Tuan Misericordia, dan Tuan Mesias Anak Allah.
Doa Semana Santa ini akan dihantar oleh mama muji atau ibu-ibu dalam bahasa latin atau bahasa Portugis.
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Paul Finsen Mayor Matangkan Penganugerahan Rekor MURI Telur Paskah di Sorong
- Libur Paskah, Polisi Siapkan Skema Lalu Lintas Urai Kemacetan di Jalur Puncak & Lembang
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Ziarah Rohani Mencari Kedamaian Hati di Semana Santa Larantuka
- Rayakan Liburan Paskah yang Mewah di The Ritz-Carlton Bali