Inilah Semifinalis Malaysia Open 2025, Ada yang Mencuri Perhatian

Inilah Semifinalis Malaysia Open 2025, Ada yang Mencuri Perhatian
Salah satu semifinalis Malaysia Open 2025 Super 1000 Yuki Fukushima (kiri) dan Mayu Matsumoto. Foto: Badminton Photo - BWF

Sejak bermitra, Yuki/Mayu mencatat sembilan kemenangan dari sebelas pertandingan.

“Kami menantikan lebih banyak pertandingan. Tujuan awal ialah meningkatkan komunikasi kami di lapangan,” ujar Mayu.

Yuki/Mayu sejauh ini mencapai final Kumamoto Masters dan semifinal China Masters tahun lalu.

“Kami berencana menyelesaikan tahun ini sebagai pasangan yang terhindar dari cedera. Karena itu (cedera) sangat menyulitkan. Kami akan fokus di setiap pertandingan,” kata Yuki.

Hari ini, Yuki/Mayu akan meladeni ganda China Li Yi Jing/Luo Xu Min.

Semifinal Malaysia Open 2025 Super 1000 akan dimulai pukul 11.00 WIB siang ini dengan dibuka laga di nomor tunggal putri antara An Se Young vs Ratchanok Intanon.

Berikut di bawah ini para semifinalis Malaysia Open 2025 Super 1000. (bwf/jpnn)

Semifinal Malaysia Open 2025
Tunggal Putra
Shi Yu Qi (China) vs Li Shi Feng (China)
Kodai Naraoka (Jepang) vs Anders Antonsen (Denmark)
Tunggal Putri
An Se Young (Korea) vs Ratchanok Intanon (Thailand)
Pornpicha Choeikeewong (Thailand) vs Wang Zhi Yi (China)
Ganda Putra
Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) vs Kim Won Ho/Seo Seung Jae (Korea)
Chen Bo Yang/Liu Yi (China) vs Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia)
Ganda Putri
Li Yi Jing/Luo Xu Min (China) vs Yuki Fukushima/Mayu Matsumoto (Jepang)
Liu Sheng Shu/Tan Ning (China) vs Jia Yi Fan/Zhang Shu Xian (China)
Ganda Campuran
Feng Yan Zhen/Huang Dong Ping (China) vs Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (Malaysia)
Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia) vs Dechapol Puavaranukroh/Supissara Paewsampran (Thailand)

Tak usah mencari nama pemain Indonesia di daftar semifinalis Malaysia Open 2025 Super 1000.


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News