Inilah Skuat Inter untuk Laga Perdana Serie A

jpnn.com - MILAN – Inter Milan mengusung kekuatan penuh saat menjamu Atalanta pada pekan perdana Serie A 2015/2016. Para pemain yang baru didatangkan langsung dimasukkan dalam skuat utama.
Mereka di antaranya ialah Stevan Jovetic, Geoffrey Kondogbia dan Jeison Murillo. Yang mengejutkan, beberapa pemain yang sebelumnya dikabarkan bakal didepak juga tetap dibawa.
Di antara ialah Marco Andreolli, Davide Santon, Danilo D’Ambrosio, Yuto Nagatomo, Saphir Taider dan Ezequiel Schelotto. Di sisi lain, Inter juga akan kehilangan beberapa pemain karena cedera.
Salah satunya ialah bek tangguh Nemanja Vidic. Selain itu, Inter juga tak akan diperkuat Dodo. Kabar baiknya, Inter sudah bisa menggunakan tenaga Hernanes dan Fredy Guarin. (jos/jpnn)
Skuat Inter kontra Atalanta:
Handanovic, Carrizo, Berni; Juan Jesus, Andreolli, Montoya, Santon, Ranocchia, Murillo, Miranda, D'Ambrosio, Nagatomo, Dimarco; Kondogbia, Guarin, Schelotto, Medel, Taider, Gnoukouri, Brozovic, Hernanes; Palacio, Icardi, Jovetic, Manaj
MILAN – Inter Milan mengusung kekuatan penuh saat menjamu Atalanta pada pekan perdana Serie A 2015/2016. Para pemain yang baru didatangkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liverpool vs PSG: Apa Arti Tangisan Mohamed Salah?
- 16 Besar Liga Champions: 3 Mantan Juara Babak Belur
- MU Bakal Bangun Stadion Baru di Dekat Old Trafford, Berkapasitas 100 Ribu Penonton
- Bali United Payah, Persis Solo Berpesta Gol, Cek Klasemen Liga 1
- Ini Tugas Pertama Jordi Cruyff di Timnas Indonesia
- All England 2025: Putri KW Memukul Unggulan ke-8