Inilah Tujuh Bandara yang Masih Ditutup
jpnn.com - JAKARTA - Abu vulkanik dan pasir dari erupsi Gunung Kelud masih menutupi tujuh bandara dan satu landasan udara.
Karenanya, hingga Sabtu (15/2) pukul 10.00 Wib, tujuh bandara dan satu landasan udara itu belum bisa dioperasikan.
"Meskipun sudah tidak ada hujan abu dan pasir, namun kondisi lingkungan bandara yang masih tertutup abu dan pasir dari erupsi Gunung Kelud maka operasional penerbangan di tujuh bandara ditutup," ujar Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho dalam keterangan persnya, Sabtu (15/2).
Bandara yang masih ditutup adalah Bandara Internasional Juanda (Surabaya), Adi Sumarmo (Solo), Adi Sucipto (Yogyakarta), Abdulrahman Saleh (Malang, Ahmad Yani (Semarang), Husein Sastranegara (Bandung), dan Tunggu Wulung (Cilacap).
"Semuanya masih ditutup. Landasan udara Iswahyudi Madiun juga ditutup," imbuh Sutopo. (sam/jpnn)
JAKARTA - Abu vulkanik dan pasir dari erupsi Gunung Kelud masih menutupi tujuh bandara dan satu landasan udara. Karenanya, hingga Sabtu (15/2) pukul
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Penyelundupan 19,86 Kg Sabu-Sabu di Aceh Tamiang Terbongkar, Bea Cukai Ungkap Kronologinya
- Guru Supriyani Ulangi Ucapan Aipda Wibowo: Saya Akan Memenjarakanmu, Meskipun Hanya Satu Hari!
- Ketum Kadin Anindya Bakrie Sambut Kedatangan Presiden Prabowo di China
- Gunung Lewotobi Laki-Laki Erupsi Lagi pada Sabtu Pagi
- Menjelang Natal dan Tahun Baru, Garuda Pastikan tidak Ada Kenaikan Harga Tiket
- Hercules Minta Kapolri Mencopot Oknum Aparat yang Diduga Lindungi Bandar Narkoba dan Judi Online