Inilah Tujuh Tuntutan Pengusaha
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Hariyadi Sukamdani mengatakan, pihaknya telah menyusun matriks tujuh tuntutan dunia usaha yang harus diwujudkan pemerintah. Poin-poin itu dijaring dari permasalahan di 25 asosiasi industri.
"Pada dasarnya, itu mencakup beberapa rekomendasi yang bisa segera dilakukan dalam jangka pendek maupun jangka panjang," terangnya.
Pertama, melakukan deregulasi peraturan yang menghambat dan menimbulkan ekonomi biaya tinggi. Kedua, merelaksasi kebijakan fiskal dan kebijakan kredit perbankan.
Ketiga, kebijakan ketenagakerjaan harus lebih kondusif bagi iklim usaha. Salah satunya terkait dengan upah minimum yang realistis. Keempat, menjaga daya beli masyarakat. "Itu PR jangka pendek," katanya.
Untuk PR jangka panjang, Apindo menuntut agar pemerintah mendorong tumbuhnya industri dalam negeri yang berguna untuk menyubstitusi impor. Poin ketujuh, menciptakan kebijakan pendorong ekspor.
"Misalnya, mempercepat perjanjian perdagangan internasional dengan negara-negara yang berpotensi menjadi pasar ekspor baru," jelasnya. (wir/dee/c5/kim)
JAKARTA - Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Hariyadi Sukamdani mengatakan, pihaknya telah menyusun matriks tujuh tuntutan dunia usaha
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Harga Emas Antam Hari Ini Jumat 15 November 2024 Naik Tipis, Berikut Perinciannya
- BRI Insurance Perkuat Keberlanjutan Usaha & Peningkatan Ekonomi Pesantren
- Perkuat Kolaborasi, Kemendagri Tekankan Pentingnya Sinergi Daerah untuk Kelola Opsen Pajak
- Pelindo Dorong Ekonomi Pesisir lewat Pelatihan Pemasaran di BUMMas Kampung Bahari
- Percepat Hapus Kemiskinan, PNM Raih Penghargaan dari Kemenko PMK
- Gaet Generasi Muda di Sektor Pertanian, SGN Bentuk Inkubator Agripreneur Tebu