Innalilahi! Papa Bouba Meninggal Dunia
jpnn.com, JAKARTA - Dunia sepak bola kembali berduka cita.
Mantan gelandang ikonik tim nasional Senegal, Papa Bouba Diop meninggal dunia.
Bouba meninggal di usia yang ke-42 tahun.
Kabar meninggalnya Diop disambut ucapan bela sungkawa yang disampaikan oleh FIFA.
Ucapan belasungkawa disampaikan melalui salah satu akun Twitter resmi @FIFAWorldCup.
"FIFA berbela sungkawa mendengar kabar meninggalnya legenda Senegal Papa Bouba Diop. Selamanya pahlawan Piala Dunia," demikian cuit FIFA pada Minggu.
Belum ada keterangan resmi mengenai sebab kematian Diop.
Namun, berbagai media melaporkan mantan pemain Fulham dan RC Lens itu sudah lama sakit-sakitan.
Bouba Diop tercatat dalam sejarah sebagai pencetak gol perdana putaran final Piala Dunia 2002 di Korea Selatan & Jepang.
Papa Bouba meninggal dunia di usia 42 tahun. Bouba merupakan gelandang ikonik tim nasional Senegal.
- Gatot Sebut Pemerintah Bakal Berhati-hati Merespons Polemik Pertandingan Antara Bahrain vs Indonesia
- Sepak Bola Olimpiade Paris 2024: Hanya Kapten yang Dapat Berdiskusi dengan Wasit
- Presiden Jokowi: Semakin Banyak Kompetisi Sepak Bola Indonesia, Semakin Bagus
- FIFA Turun Tangan Menyelidiki Nyanyian Rasis Pemain Argentina, Ada Sanksi?
- Manajemen GBK Optimistis Indonesia vs Vietnam Bisa Digelar di SUGBK
- Dede Yusuf Serukan Rumput SUGBK Penuhi Standar FIFA Saat Indonesia Vs Vietnam