Innalillahi! Puluhan Rumah di Sukabumi Tertimbun Longsor
jpnn.com, SUKABUMI - Saat kebanyakan warga di Indonesia bersuka cita menyambut tahun baru, sejumlah warga yang ada di Sukabumi, Jawa Barat, harus berduka cita karena kediamannya tertimbun longsor.
Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho mengatakan, longsor itu terjadi pada pukul 17.00 tadi.
“Hujan deras yang mengguyur sekitar Desa Sirnaresmi, Sukabumi, menyebabkan adanya aliran permukaan di areal hutan dan persawahan,” kata dia kepada wartawan, Senin (31/12).
Menurut dia, karena hujan itu juga longsor terjadi dan materialnya turun ke lereng dan menimbun 34 rumah yang ada di Cisok, Sukabumi. Termasuk area kampung adat Sirnaresmi.
“Data sementara diperkirakan delapan orang tertimbun longsor, empat orang berhasil dievakuasi dalam kondisi meninggal dunia. Lalu empat korban lainnya dalam upaya evakuasi,” kata dia.
Dia menyebutkan, proses evakuasi terhambat karena cuaca hujan dan hari sudah malam.
“Selain itu listrik padam dan komunikasi seluler juga sulit. Upaya evakuasi akan dilanjutkan besok pagi,” tandas dia. (cuy/jpnn)
Saat kebanyakan warga di Indonesia bersuka cita menyambut tahun baru, sejumlah warga yang ada di Desa Sirnaresmi, Sukabumi, Jawa Barat, tertimpa longsor.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Ninik Dorong Sinergitas Multilevel Pulihkan Sukabumi Pascabanjir Bandang
- Petugas Salurkan Bantuan ke Daerah Terisolasi di Sukabumi
- Banjir dan Longsor Sukabumi: 10 Warga Meninggal Dunia, Eros dan Oji Masih Dicari
- Bencana Alam, Ratusan Warga 9 Kecamatan di Cianjur Mengungsi
- Tim BTB Bersihkan Musala dan Rumah Warga Sukabumi Pascabencana
- Sejumlah Kawasan di Kota Malang Terendam Banjir Imbas Hujan Deras