Innalillahi, 2 Jemaah Calon Haji Asal Solo Meninggal Dunia
jpnn.com, SOLO - Dua jemaah calon haji (JCH) Asrama Haji Donohudan meninggal dunia sejak pemberangkatan ke Arab Saudi 11 Mei 2024 lalu. Satu di antaranya berpulang di Madinah.
Gentur Rachma Indriadi mengungkapkan bahwa pihaknya secara total telah memberangkatkan 29 kloter atau 10.440 JCH hingga Senin (20/5) ke Arab Saudi.
Sementara, jumlah jemaah haji yang sudah masuk Asrama Haji Donohudan totalnya 32 kloter atau 11.530 orang.
"Jadwal kedatangan hari ini ada empat kloter, yakni dari Kabupaten Malang, Tegal, Pekalongan, dan Batang. Untuk jadwal keberangkatan ada tiga kloter dari Kabupaten Tegal dan Pemalang," beber dia.
Gentur menyebut bahwa ada dua JCH yang telah masuk Asrama Haji dan sudah berangkat ke Arab Saudi, meninggal dunia.
Jemaah atas nama Basirun Mangsuri (68) meninggal setelah kesadarannya menurun. Dia sempat mendapat perawatan di RS Al Haram Madinah, Kamis (16/5) pukul 10.42 WAS.
"Beliau dimakamkan di Makam Baqi Madinah," jelas Gentur.
Satu jemaah lain yang meninggal dunia ialah Daryono Kasrup Limun (70), warga Panjuna RT. 01 RW. 04 Petarukan Pemalang.
Dua jemaah calon haji asal Haji Asrama Haji Donohudan Solo meninggal dunia. Salah satunya berpulang di Madinah.
- Korban Terseret Arus Banjir di Dompu Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Penemuan Mayat di Mukomuko, Ada Luka di Wajah dan Leher Korban
- Anak Pungut
- Tiga Serangkai
- Kombes Catur Cahyono Wibowo Resmi Jabat Kapolresta Surakarta
- Ini Fakta soal Mobil Land Cruiser Berstiker Setwapres Kecelakaan di Sukabumi, Oalah