Innalillahi, Abadi Bangun Tewas Secara Mengenaskan di Warung Mie Aceh
jpnn.com, MEDAN - Seorang pria bernama Abadi Bangun, 41, tewas secara mengenaskan usai dikeroyok warga yang diancamnya di warung mie Aceh di Kelurahan Padang Bulan, Kecamatan Medan Baru, Kota Medan, Rabu (29/1/2020) dini hari.
Kasus ini berawal saat korban datang ke Warung Mie Aceh Pasar Baru, pukul 02.00 WIB. Di lokasi, dia meminta nasi goreng gratis di warung itu.
Karena saat itu karyawan yang bertemu korban, karyawan meminta ijin kepada pemilik warung atas permintaan Abadi.
Namun, belum lagi sempat memberikan jawaban korban malah bikin rusuh.
“Tiba-tiba korban memecahkan kaca steling dengan menggunakan batu, kemudian korban meninggalkan Mie Aceh Pasar Baru,” ujar Maringan, Kasatreskrim Polrestabes Medan AKBP Maringan Simanjuntak lewat keterangan tertulisnya.
Tak sampai di situ, setelah pergi, korban datang lagi dengan membawa parang.
Alhasil, karyawan ketakutan dan mencoba menyelamatkan diri ke Delicious Coffee yang berada tepat di sebelah Warung Mie Aceh itu.
Melihat kehebohan yang terjadi, Pemilik Delicious Coffee, Mahyudi, 30, menanyakan keinginan sebenarnya korban.
Seorang pria bernama Abadi Bangun, 41, tewas secara mengenaskan usai dikeroyok warga yang diancamnya di warung mie Aceh di Kelurahan Padang Bulan, Kecamatan Medan Baru, Kota Medan, Rabu (29/1/2020) dini hari.
- Penganiayaan Driver Ojol dan Penumpang di Bandung, Nih Tampang Pelakunya
- Kisruh! Orang Dekat Mardiono Ancam Eks Ketum IPNU di Arena Mukernas II PPP
- Ini Lho Tampang Pengeroyok Anggota TNI Pratu Azis Purwanto
- 8 Pengeroyok Anak yang Dituduh Curi Pakaian Dalam Ditangkap
- 2 Suporter Persijap Jepara Tersangka Pengeroyokan Warga Kudus
- Gerebek Tempat Perjudian di Medan, Polda Sumut Sita Puluhan Mesin Dingdong