Innalillahi, Darmawangsa dan Hafidz Abdullah Meninggal Dunia

jpnn.com, JEPARA - Nahas menimpa Darmawangsa (8) dan Hafidz Abdullah (7) yang ditemukan meninggal dunia akibat tenggelam saat mandi di Sungai Mbalem, Kecamatan Tahunan, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah.
Menurut Kapolsek Tahunan AKP Suyitno, kedua bocah itu tenggelam diduga akibat tidak bisa berenang.
Peristiwa itu berawal ketika mereka bermain di sungai usai salat Jumat (16/4) atau sekitar pukul 14.00 WIB.
"Informasi warga, anak yang bermain di sungai ada tiga orang, namun salah satu di antaranya selamat dan pulang ke rumahnya karena takut," kata AKP Suyitno di Jepara.
Beruntung ada warga yang berada tak jauh dari lokasi kejadian, sehingga kedua korban bisa dievakuasi dari sungai.
Jasad kedua korban ditemukan di lokasi berbeda dengan jarak sekitar 100 meteran.
"Peristiwa tersebut murni kecelakaan akibat kedua korban mengira tidak dalam. Ternyata kedalaman (sungai, red) menurut informasi warga sampai tiga meteran," ujar Suyitno. (antara/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Dua bocah bernama Darmawangsa dan Hafidz Abdullah ditemukan tewas akibat tenggelam di sungai Mbalem, Jepara.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- ATR/BPN: Hampir Seperlima Tanah di Jateng Belum Jelas Status Hukumnya
- Kementerian PKP Akan Renovasi 500 Rumah Warga Miskin Ekstrem di Jateng
- Kabar Baik soal Penempatan Guru PPPK di Jateng, Semoga Relokasi Disetujui
- Banyak Aduan Penempatan PPPK Guru di Jateng, Ini Solusinya
- Isu Pemekaran Provinsi Menguat, Pemprov Jateng Sebut Tak Ada Urgensinya
- Bocah SD yang Tenggelam di Sungai Komering Akhirnya Ditemukan