Innalillahi, Hendrik Ceper Meninggal
jpnn.com - KABAR duka datang dari dunia hiburan. Indonesia, kehilangan salah satu komedian terbaiknya, Hendrik Ceper.
Pagi tadi (3/7), Hendrik Ceper mengembuskan napas terakirnya di Rumah Sakit Singaparna Medika Chitra, Tasikmalaya. Hendrik meninggal sekitar pukul 02.47 WIB.
Kabar berpulangnya pelawak yang laris manis tampil di film FTV tersebut, pertama kali diungkapkan rekan sejawatnya, Daus Mini.
Melalui akun instagram miliknya, @dausimut, lelaki bertubuh mungil itu memposting foto Hendrik tengah terbaring di rumah sakit. Tampak pula ikut menemani Ustaz Zacky Mirza. Tak lupa, Daus menuliskan ucapan doa buat sahabatnya itu
Innalilahi wainailaihi rojiuun....telah meninggal dunia sahabat kita Hendrik Ceper dirumah sakit singaparna medika citra utama(SMC) tadi pagi pukul 02:47wib...Semoga Allah berikan tempat yang terbaik bagi Almarhum. Informasi dari dokter faisal yg menangani hendrik langsung,” tulis Daus.
Hendrik sendiri seperti diketahui sudah sejak lama menderita penyakit ginjal dan jantung. Dia sempat dirawat selama 12 hari di rumah sakit sebelum akhirnya berpulang dini hari tadi.
Dari pernikahannya dengan Nur Jalilah, pria 37 tahun itu dikaruniai seorang putri. Rencananya, jenazah akan dibawa ke rumah duka di Jalan Taman Pahlawan KH Zainal Mustafa Kecamatan Sukarame, Kabupaten Tasikmalaya. Jenazah akan dimakamkan di TPU Kampung Bager, Tasikmalaya. (mam/jpg/jpnn)
KABAR duka datang dari dunia hiburan. Indonesia, kehilangan salah satu komedian terbaiknya, Hendrik Ceper. Pagi tadi (3/7), Hendrik Ceper mengembuskan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kehilangan Dante, Tamara Tyasmara Menjalani Tahun Terberat
- Nikita Willy Turut Jadi Korban Penipuan Fico Fachriza, Sebegini Uang yang Ditransfer
- Tamara Tyasmara Akui Masih Belajar Ikhlas Setelah Kehilangan Dante
- Ambyar Superclub Hadir di Senopati, Nabila Gomez dan Veni Nur Langsung Beraksi
- Bilqis Ulang Tahun ke-11, Ayu Ting Ting: Terima Kasih Selalu Jadi Kekuatan Bunda
- Harvey Moeis Divonis 6,5 Tahun Penjara, Komisi Yudisial Turun Tangan