Innalillahi, Ridwan Ditemukan Meninggal Dunia di Pantai Penyusuk Belinyu

jpnn.com, SUNGAILIAT - Tim SAR gabungan telah menemukan jasad Ridwan (49) yang tewas tenggelam di Pantai Penyusuk Belinyu, Kabupaten Bangka, Kepulauan Bangka Belitung pada Jumat (6/5) pukul 07.10 waktu setempat.
Kepala Basarnas Kelas B Pangkalpinang Fazzli mengatakan jasad korban tenggelam ditemukan oleh tim gabungan di posisi 300 meter arah barat bibir pantai.
"Korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia dan langsung dievakuasi ke Puskesmas Desa Penyusuk Belinyu," kata Fazzli, Jumat (6/5).
Ridwan (49) merupakan warga Desa Beruas, Kelapa Kabupaten Bangka Barat yang tenggelam saat mandi di pantai itu bersama dua rekannya.
Korban bersama rekannya sengaja berkunjung di objek wisata tersebut guna menikmati libur Lebaran.
Peristiwa korban tenggelam terjadi pada Kamis (5/5) pukul 14.30 WIB berjarak kurang lebih 20 meter dari bibir Pantai Penyusuk Belinyu.
Pencarian Ridwan melibatkan tim Rescue Kansar Pkp, Polair Bangka, BPBD Bangka, Laskar Sekaban, Kompi Senapan B141, serta keluarga korban dan masyarakat desa setempat.
Fazzli pun mewanti-wanti pengunjung pantai agar lebih berhati-hati saat berwisata di kawasan itu.
Tim SAR gabungan menemukan jasad Ridwan yang meninggal dunia setelah tenggelam di Pantai Penyusuk Belinyu pada Kamis (5/5). Innalillahi.
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Cici Faramida Mengenang Pesan Terakhir Sang Ibunda
- Kenang Sang Ibunda, Cici Faramida: Ibu Itu Hatinya Ingin Sekali Memberikan Kesenangan
- Anggota Satgas Unaya Meninggal Ketika Kawal Demo Mahasiswa