Innalillahi, Suharni dan Herliani Tewas Tertimbun Tanah Longsor
Selasa, 12 April 2022 – 23:59 WIB

Longsor yang menerjang wilayah kawasan perkebunan Loyang Kaming menyebabkan dua warga tewas, yaitu Suharni dan Herliani. Tampak petugas dari tim gabungan sedang mengevakuasi dua korban tersebut. Foto: ANTARA/HO-BPBD Bener Meriah
Longsor akibat intensitas curah hujan tinggi juga menimbun enam titik ruas jalan kawasan Kabupaten Aceh Tengah pada Senin sekitar pukul 22.15 WIB.
Bahkan, di Kabupaten Gayo Lues, curah hujan juga mengakibatkan longsor sekaligus banjir pada Selasa, sekitar pukul 01.31 WIB.
Banjir setinggi 1,5 meter merendam Gampong Badak Kecamatan Dabu Gelang dan Gampong Kutalintang Kecamatan Blangkejeren.
“Longsor terjadi di Gampong Leme, Kecamatan Blangkejeren dan Gampong Pungke, Kecamatan Putri Betung. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini,” kata Ilyas. (jpnn/mar1/antara)
Longsor yang menerjang wilayah kawasan perkebunan Loyang Kaming menyebabkan dua warga tewas, yaitu Suharni dan Herliani
Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi
BERITA TERKAIT
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Satu Korban Perahu Getek Terbalik di Sungai Musi Ditemukan, 1 Lagi Masih Dicari
- Innalillahi, 2 Remaja Tenggelam di Sungai Kapuas Ditemukan Meninggal
- Dua Bocah yang Hilang Tenggelam di Sungai Ogan Akhirnya Ditemukan, Begini Kondisinya
- Kecelakaan Maut Nissan March Vs Innova di Jalintim KM 46 Pelalawan, Satu Orang Tewas
- Innalillahi, Satu Orang Tewas di Dalam Mobil Avanza yang Tertimbun Tanah Longsor