Inong Balee Tak Mau Tertipu Lagi
Kamis, 12 Januari 2012 – 09:24 WIB

Inong Balee Tak Mau Tertipu Lagi
BANDA ACEH – Para Inong Balee di Langsa mengaku tidak ingin tertipu lagi oleh janji manis para calon Walikota Langsa dalam Pemilukada mendatang. Karena itu para Inong Balee ini menyatakan akan lebih hati-hati dalam memilih figur Walikota Langsa kedepan, sehingga tidak rugi selama lima tahun. “Kami sudah tertipu pada Pilkada tahun 2006 lalu, dengan memilih pemimpin yang salah. Awalnya sebelum terpilih, mereka berjanji ini itu. Tapi begitu sudah menjadi Walikota Langsa, jangankan untuk menyampaikan aspirasi, bertemu aja sulit. Jadi sekali lagi kami katakan, kami tidak mau tertipu lagi seperti pada Pilkada tahun 2006 lalu,” ujarnya.
Hal ini terungkap dalam pertemuan Calon Walikota/Wakil Walikota Langsa H Jauhari Amin/H Razali Yusuf dengan ratusan Inong Balee di Gampong Sungai Pauh Tanjong Kecamatan Langsa Barat, kemarin.
Baca Juga:
Dalam kesempatan tersebut, Ketua Inong Balee Tujuh Sagoe Gampong Sungai Pauh Tanjong Syarifah (40), mengatakan Pemilukada merupakan momen penting untuk memilih pemimpin yang berkualitas dan mampu mengayomi serta membawa perubahan nasib rakyat kearah yang lebih baik.
Baca Juga:
BANDA ACEH – Para Inong Balee di Langsa mengaku tidak ingin tertipu lagi oleh janji manis para calon Walikota Langsa dalam Pemilukada
BERITA TERKAIT
- OSO Minta Anggota DPRD dari Partai Hanura Seluruh Indonesia Berkomitmen Membela Kepentingan Rakyat Daerah
- Brando PDIP Minta Dispenda Kawal Ketat Kebijakan Pramono Turunkan Tarif BBM Kendaraan untuk Warga Jakarta
- Said Aldi Instruksikan Konsolidasi OKP Hingga ke Tingkat Bawah
- Gerindra Ungkap Alasan Prabowo Utus Jokowi ke Pemakaman Paus Fransiskus, Ternyata...
- Dugaan Kecurangan PSU Pilkada Bengkulu Selatan Akan Digugat ke MK
- Perkuat Diplomasi Kebangsaan RI Hadapi Geo-Ekonomi, Ibas Mendorong Kolaborasi ASEAN Plus