Inovasi Livin' by Mandiri Hadirkan Fleksibilitas Transaksi Hingga Mancanegara
jpnn.com, JAKARTA - Bank Mandiri konsisten menghadirkan inovasi digital melalui fitur super app Livin’ by Mandiri. Lewat Multi Source of Fund (SoF) dan Solusi Valuta Asing (Valas), nasabah dapat menikmati kemudahan dan fleksibilitas transaksi sehari-hari, serta memberikan pengalaman perbankan yang lebih seamless.
Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi menyatakan, sejak kuartal pertama 2024, Livin' by Mandiri telah memperkenalkan ratusan fitur yang disesuaikan dengan kebutuhan nasabah, mulai dari menabung hingga investasi.
Livin' by Mandiri tidak hanya menawarkan pengalaman perbankan modern yang lebih canggih, tetapi juga berperan sebagai mitra setia dalam memenuhi berbagai kebutuhan gaya hidup nasabah.
"Dengan fitur-fitur terbaru yang memudahkan akses finansial yang dipersonalisasi, kami berkomitmen untuk membantu nasabah mencapai tujuan finansial mereka dengan lebih cepat dan efisien," kata Darmawan dalam keterangan resminya, Senin (12/8).
Fitur Multi SoF merupakan salah satu inovasi terbaru yang memperlihatkan komitmen Livin' by Mandiri untuk memberikan fleksibilitas bagi nasabah dalam melakukan pembayaran berbagai tagihan.
Dengan fitur ini, nasabah dapat memilih tiga sumber dana berbeda untuk pembayaran tagihan menggunakan fitur Bayar/VA, yakni Tabungan, Kartu Kredit, dan Paylater. Nasabah dapat mengatur keuangan sendiri dengan lebih baik dan sesuai kebutuhan.
"Sebagai contoh, nasabah dapat membayar tagihan menggunakan Kartu Kredit jika saldo tabungan tidak mencukupi, atau menggunakan Livin’ Paylater untuk kemudahan pembayaran di kemudian hari. Hadirnya opsi ini menjadikan Livin' by Mandiri sebagai aplikasi perbankan pertama di Indonesia yang menawarkan fleksibilitas pembayaran tagihan seperti ini," paparnya.
Selain itu, Livin' by Mandiri juga memperkenalkan layanan Solusi Pasti Valuta Asing yang memungkinkan nasabah untuk bertransaksi tanpa batas di dalam maupun luar negeri.
Livin’ by Mandiri hadirkan fleksibilitas transaksi hingga mancanegara dengan Multi SoF dan Solusi Valas.
- Bank Mandiri Dorong Tenun Tradisional Bali, Lombok, dan Kupang Menembus Pasar Global
- Bank Mandiri Tegaskan Komitmen Dorong Ekonomi Berkelanjutan di COP 29 Azerbaijan
- Bank Mandiri Memperkenalkan Livin’ Around the World Kepada Diaspora Indonesia di AS
- Efek Transformasi Digital, Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
- Tingkatkan Kenyamanan Bertransaksi, Bank Mandiri Hadirkan Layanan Verifikasi Bank Garansi
- Bank Mandiri Segera Bergerak Bantu Warga Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi di NTT