Inovasi Teknologi QLola by BRI, Transaksi Bisnis jadi Lebih Praktis

jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) terus berinovasi di berbagai bentuk layanan, seperti Integrated Solution Platform yaitu QLola by BRI.
Beberapa segmen wholesale memiliki prospek positif seiring dengan pulihnya perekonomian, dan bangkitnya korporasi-korporasi besar di tanah air.
Bank pelat merah itu terus berinovasi melalui berbagai bentuk layanan, seperti Integrated Solution Platform yaitu QLola by BRI.
Dilansir dari laman resmi bri.co.id, QLola by BRI adalah sebuah produk inovasi yang berupa Integrated Corporate Solution ditujukan untuk memudahkan nasabah dalam melakukan akses ke berbagai produk dan layanan BRI hanya dengan satu kali log in atau Single Sign On Access yang dapat menciptakan transaksi bisnis mudah dan praktis.
QLola by BRI hadir dengan mengintegrasikan berbagai fitur unggulan seperti Cash Management, Trade Finance, Foreign Exchange, Investment Services, Supply Chain Management, Financial Dashboard, dan layanan lainnya yang bisa mengoptimalkan kegiatan bisnis nasabah.
Manfaat Single Sign-On Access pada QLola by BRI
Dengan sistem Single Sign-On Access, para nasabah tidak perlu mengingat banyak username dan password. Nasabah hanya butuh mengingat satu kredensial untuk melakukan sekali proses autentikasi.
Setelahnya, para nasabah akan mendapatkan izin akses terhadap semua layanan aplikasi yang tersedia di dalam Qlola by BRI.
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) terus berinovasi di berbagai bentuk layanan, seperti Integrated Solution Platform yaitu QLola by BRI.
- Telkom Tutup 2024 dengan Kinerja Positif, Pendapatan Konsolidasi Sebesar Rp150 Triliun
- PKSS Perkenalkan Contact Center 1500399 untuk Tingkatkan Kualitas Layanan Bisnis
- Strategi Bank Raya Memperkuat Layanan Digital, Lewat Kecanggihan Fitur & Kinerja
- Nawakara Hadirkan Perlindungan Risiko Bisnis Lewat Solusi Keamanan Terintegrasi
- Prodi DKV Untar Dorong Kreativitas dan Bisnis Lewat Pameran CREBO Season 2
- Sukses Sebelum 30: Eks Pegawai Sukses Merintis Brand Lokal Kingman Bersama Shopee