Insiden Penembakan KRL di Kebayoran, Ini Dugaan Polisi
jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya sedang menyelidiki insiden penembakan yang mengarah ke KRL Tanah Abang-Rangkasbitung pada Rabu (30/3) kemarin.
Penembakan itu mengakibatkan kerusakan kaca jendela sebelah kanan KRL.
Insiden itu diketahui terjadi pada Rabu (30/1) sekitar pukul 19.20 WIB tepatnya 200 meter sebelum Stasiun Kebayoran.
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan mengatakan pihaknya telah mengamankan barang bukti proyektil peluru yang ditemukan di lokasi.
"Sedang kami periksa di laboratorium forensik," kata Zulpan di Polda Metro Jaya, Kamis (31/3).
Dugaan sementara, kata dia, penembakan itu bukan dari senjata api.
"Dilihat dari proyektilnya, ini jenis senjata senapan angin," kata Zulpan.
Perwira menengah Polri itu mengaku pihaknya sedang menyelidiki pelaku.
Polda Metro Jaya angkat suara perihal insiden penembakan KRL Tanah Abang-Rangkas Bitung pada Rabu kemarin
- Polisi Buru 4 Pelaku Kasus Penembakan terhadap Pemilik Rental Mobil di Tangerang
- Polisi Kantongi Identitas Pelaku Penembakan di Tol Tangerang-Merak, Ini Dia
- Ini Kata Polisi soal Penembakan Bos Rental Mobil di Tangerang
- Kombes Donald Cs Dipecat, Uang Pemerasan DWP Dikembalikan kepada Korban
- Sesuai Perintah KUHAP, Polda Metro Wajib Hentikan Kasus Firli
- KPU Jakarta Apresiasi Kinerja Polri di Tahun Politik 2024