Instruksi Mendagri, Satu Alat Hasilkan 250 E-KTP per Hari
Sabtu, 22 Oktober 2011 – 02:36 WIB
BALI -- Untuk menggenjot target pembuatan 59 juta Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) di 197 kabupaten/kota pada akhir 2011 ini, Mendagri Gamawan Fauzi menginstruksikan agar satu alat bisa menghasilkan 250 e-KTP per harinya. Harapannya, dengan dua alat di setiap kecamatan, satu kecamatan menghasilkan 500 e-KTP.
Gamawan mengatakan, selama ini paling banter satu alat menghasilkan 150 e-KTP per hari. Dengan kata lain, satu kecamatan menghasilkan maksimal 300 e-KTP.
Jika itu tidak digenjot, kata Gamawan, target 59 juta e-KTP akhir 2011 sulit tercapai. "Tolong maksimalkan ini. Waktu kita sudah kasep (terlambat, red)," ujar Gamawan Fauzi di depan Bupati Badung, Bali, saat melakukan peninjauan pembuatan e-KTP di Kecamatan Mengwi, Badung, Jumat (21/10).
Gamawan juga memerintahkan agar petugas yang melayani pembuatan e-KTP dibuat menjadi dua shif. Yakni pagi hingga jam 16.00, dan shif kedua jam 16.00 hingga jam 21.00. Konsekuensinya, pemda harus menyiapkan honor untuk petugas itu.
BALI -- Untuk menggenjot target pembuatan 59 juta Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) di 197 kabupaten/kota pada akhir 2011 ini, Mendagri Gamawan
BERITA TERKAIT
- RI 36 Berulah di Jalan, Nusron Wahid Sindir Netizen yang Salah Sasaran
- Gandeng Resinergi, SIG Tingkatkan Penggunaan Bahan Bakar Alternatif dari Sampah Perkotaan
- Legislator NasDem Tawarkan Solusi Ini Demi Menyejahterakan Petani
- Ray Rangkuti Tantang KPK Bidik Orang di Lingkaran Kekuasaan terkait Kasus DJKA
- Dirjen Bina Keuangan Daerah Terima Penghargaan dari Kementerian BUMN
- Megawati Tak Bermusuhan dengan Prabowo, Tetapi Bakal Jaga Jarak