Intan 'Begitu Syulit' Blak-blakan Soal Kehidupannya Sebelum Viral

jpnn.com, JAKARTA - Perempuan yang viral berkat lantunan 'begitu syulit', Intan Lembata blak-blakan soal kehidupannya sebelum terkenal.
Intan mengungkapkan dirinya berjualan secara daring melalui platform TikTok.
Ada beragam item yang dia jual, mulai dari produk kecantikan hingga kuliner.
"Aku jualan di TikTok, jual skin care, baju, sama makanan," kata Intan saat ditemui di kawasan Cawang, Jakarta Timur, Selasa (27/9).
Intan mengaku terkejut ketika videonya yang menyelipkan nama Reyhan viral di media sosial.
Dia tak pernah membayangkan memiliki kesibukan layaknya para artis selama hidupnya.
"Sumpah, sih, ini baru pertama kali merasakan kesibukan yang enggak biasa, ya," ungkapnya.
Selama viral, Intan mengaku kurang tidur karena sibuk menghadiri banyak permintaan untuk menjadi bintang tamu.
Intan Lembata 'begitu syulit' blak-blakan soal kehidupannya sebelum viral di media sosial.
- Detik-Detik Penumpang KA Ciremai Terperosok di Rel Stasiun Semarang Poncol
- Nasib Kepala Rutan Pekanbaru Setelah Viral Video Napi Dugem dalam Sel
- Alumnus Diduga Melecehkan Pasien di Garut, Unpad Buka Suara
- Pelaku Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Kabupaten Garut Ditangkap
- Gegara Cipratan Air, ASN Banyuasin Adu Jotos dengan Seorang Pria, Lihat!
- Geger Pengakuan Eks Tahanan soal Pungli di Rutan Polda Jateng, Bayar Kamar Rp 1 Juta