Intan Fauzi Bakal Perjuangkan Nasib Driver Ojek Online

“Akan tetapi, yakinlah masukan dari rekan-rekan ojol ini akan menjadi bahan pertarungan kami dalam membahas revisi UU Lalu Lintas nanti,” tegas Sungkono.
Dia mengakui perjuangan memuluskan usulan ojol dalam revisi UU Lalu Lintas sangat berat karena melibatkan banyak kepentingan, baik politik maupun bisnis.
Karena itu, dia berharap ojol ikut memantau setiap pembahasan revisi UU tersebut.
“Mari, kita kolaborasi dalam perjuangan ini. Kami ingin negara hadir dalam setiap bentuk kegiatan warga negaranya. Insyaallah kami kawal aspirasi Ojol ini,” kata Sungkono.
Sementara itu, Koordinator Ojol Rizal mengatakan, kebijakan yang dibuat operator tidak memihak kepada driver.
“Contohnya, kasus kecelakaan yang menimpa pengemudi online, kesehatan dan kesejahteraan, hampir tidak pernah diperhatikan,” kata Rizal.
Dia menambahkan, pihaknya menginginkan regulasi yang memihak driver ojol.
“Regulasi sangat penting dan menentukan bagi nasib ojol. Regulasi ini juga menjadi pegangan operator dalam membuat kebijakan,” ujar Rizal.
Anggota Komisi V DPR RI dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) Intan Fauzi dan Sungkono berjanji memperjuangkan nasib driver ojek online (ojol).
- Kurir Pengirim Paket Kepala Babi ke Kantor Tempo Diperiksa Polisi, Begini Hasilnya
- Grab Indonesia Klarifikasi soal Pemberian BHR Rp 50 Ribu ke Mitra Pengemudi
- Kemnaker Evaluasi Aplikator Transportasi Daring Soal Laporan Pemberian BHR Rp 50 Ribu
- Driver Ojol Protes Dapat Bonus Rp50 Ribu, Wamenaker: Mereka Cuma Pekerja Sambilan
- Sobat Aksi Ramadhan 2025 Bentuk Nyata Kepedulian Pertamina Terhadap Masyarakat
- Soal Ojol Dapat THR, Menteri Meutya Hafid: Mudah-mudahan