Inter Bantu Juventus Dalam Perebutan Tiket Liga Champions
Inter memasuki babak kedua dan nyaris menyamakan kedudukan lagi pada menit ke-52, tetapi sayang tembakan melengkung Martinez masih melesat tipis di sisi gawang.
Tiga menit kemudian sang juara mendapat keuntungan ketika Juve harus melanjutkan pertandingan dengan 10 pemain karena Rodrigo Bentancur menerima kartu kuning kedua.
Situasi 11 lawan 10 berusaha dimanfaatkan Inter tetapi peluang hebat Matias Vecino yang menanduk umpan silang Ivan Perisic pada menit ke-82 bisa dimentahkan secara gemilang oleh Szczesny.
Semenit berselang, Chiellini mencetak gol bunuh diri ketika berusaha merebut penguasaan bola dari Lukaku, tetapi malah membuat si kulit bundar meluncur di bawah badan Szczesny.
VAR sempat meninjau insiden itu dengan dugaan pelanggaran Lukaku terhadap Chiellini, sebelum akhirnya mengesahkan gol yang membuat kedudukan imbang lagi 2-2.
Namun, pada menit ke-87 Perisic melakukan jegalan ceroboh terhadap Cuadrado yang berusaha menerobos ke dalam kotak penalti dan wasit tak punya pilihan lain selain menunjuk titik putih.
Lantaran Ronaldo sudah ditarik keluar, tugas sebagai algojo jatuh kepada Cuadrado yang dengan dingin melesakkan bola ke dalam gawang demi merestorasi keunggulan Juve.
Juve terus menekan dan melancarkan sebuah serangan balik yang berakhir dengan jegalan Brozovic terhadap Cuadarado yang membuat gelandang Inter itu menerima kartu kuning kedua dan diusir dari lapangan.
Inter Milan membantu Juventus kembali berada di jalur perebutan tiket Liga Champions, setelah menembus empat besar.
- Timnas Indonesia vs Jepang: Eks Inter Milan Merasa Seperti Bintang Hollywood
- Inter Milan vs Venezia: Jay Idzes Garang di Depan Juara Bertahan
- Liga Italia: Ditahan Imbang Parma 2-2, Juventus Gagal Naik ke Peringkat 3 Klasemen
- Mario Balotelli Resmi Bergabung dengan Genoa
- Inzaghi Puji Lautaro Martinez: Dia Satu dari Lima Pesepak Bola Terbaik Dunia Saat Ini
- Statistik Jay Idzes saat Venezia Tumbang dari Atalanta