Inter Tertarik Boyong Bek Bayern Ini

jpnn.com - ITALIA - Inter Milan dikabarkan ikut dalam lomba mendapatkan tanda-tangan bek Bayern Munchen Mehdi Benatia. Sebelumnya Roma dan Juventus juga menyatakan tertarik memborong pemain asal Maroko itu.
Selama bermain untuk Munich, Benatia hanya menjadi pemain pengganti di bawah manajer Pep Guardiola. Hal itu yang membuat dirinya tak kerasan dan mencari jalan untuk kembali ke Seri A.
Dilansir dari laman Football Italia, Benatia bahkan bersedia memotong gajinya demi mewujudkan keinginannya. Hal itu kemudian menarik Inter untuk mendatangkan Benatia musim depan.
Namun sebelum Inter mendatangkan Benatia, Nerazzurri harus menjual pemainnya lebih dulu. Salah satu yang kemungkinan hengkang karena Benatia adalah bek Jeison Murillo yang memang jarang dimainkan pelatih Roberto Mancini.(ray/jpnn)
ITALIA - Inter Milan dikabarkan ikut dalam lomba mendapatkan tanda-tangan bek Bayern Munchen Mehdi Benatia. Sebelumnya Roma dan Juventus juga menyatakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jadwal Timnas Indonesia: Australia Pasti Memberikan Perlawanan Hebat
- Patrick Kluivert Ungkap Kondisi Pemain Timnas Indonesia Menjelang Lawan Australia
- Patrick Kluivert Omong Blak-blakan soal Target Timnas Indonesia Vs Australia, Menang?
- Pimpin Langsung Latihan Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Terkesan dengan Hal Ini!
- Australia vs Indonesia, Jason Davidson: Kami Wajib Menang
- Persija Kemungkinan Gunakan Jakarta International Stadium Setelah Lebaran