InterStudi Resmi Membuka Program Sarjana Peminatan Content Creator

InterStudi Resmi Membuka Program Sarjana Peminatan Content Creator
Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi (STIKOM) InterStudi resmi membuka Program Sarjana Ilmu Komunikasi dengan Peminatan Content Creator (New Media Communication) pada 17 Juni 2022. Ilustrasi. Foto: InterStudi

“Menjadi seorang content creator, digital marketer, bahkan sebagai selebgram/influencer profesional telah menjadi mata pencaharian baru saat ini,” ujar Martani.

Selain keuntungan yang menggiurkan, menjadi content creator profesional dapat meningkatkan atensi di dunia hiburan dan berkesempatan menjadi artis/aktor terkenal.

Menurut dia, kemajuan industri digital baru tersebut harus didukung dengan sumber daya manusia yang kompeten.

Dia menjelaskan peminatan Content Creator (New Media Communication) memiliki keunggulan dalam hal keilmuan konsep penciptaan konten digital kreatif yang up to date dengan perkembangan internet saat ini.

Lulusan dari peminatan ini diharapkan dapat menjadi content creator bertalenta. Selain kesempatan memasuki industri digital, sumber pemasukan lain dari menjadi seorang content creator adalah dengan menjadi entrepreneur dengan memperoleh penghasilan dari sponsor brand dengan nilai yang fantastik.

Dengan dibukanya Peminatan Content Creator (New Media Communication) Program Sarjana Ilmu Komunikasi membuktikan STIKOM InterStudi terus berkembang dalam memberikan pendidikan terbaik yang dibutuhkan oleh pasar tenaga kerja saat ini.  

Perguruan Tinggi InterStudi

InterStudi telah berdiri sejak 1982 dan memiliki tiga perguruan tinggi yaitu Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi (STIKOM) InterStudi: (Public Relations, Broadcasting, Advertising, Business Communication dan Content Creator (New Media Communication)), Sekolah Tinggi Desain InterStudi (STDI) : (Desain Komunikasi Visual, Desain Multimedia, Desain Interior, Desain Busana), dan Akademi Sekretari (AKSEK): (Sekretari).

InterStudi resmi membuka Program Sarjana Ilmu Komunikasi dengan Peminatan Content Creator (New Media Communication) pada 17 Juni 2022.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News