Intip Kemewahan Interior Denza D9 yang Sedot Perhatian Pengujung IIMS 2025

Terdapat armrest screen yang ada pada kursi penumpang yang memungkinkan penggunanya mengontrol berbagai fitur kendaraan dengan mudah melalui layar sentuh.
Berbagai fungsi yang dapat diakses meliputi pengaturan fitur massage, musik, posisi kursi, sistem AC, pencahayaan interior, kulkas, serta sunroof.
Selain itu, layar itu juga menyediakan akses untuk mengatur preferensi kendaraan serta mengontrol pintu dan jendela.
Dengan fitur ini, kenyamanan dan kemudahan dalam mengoperasikan berbagai aspek mobil dapat dinikmati secara intuitif, memberikan pengalaman berkendara yang lebih premium dan personal.
Sistem audio premium bisa menanjakan penumpang berkat penggunaan Dynaudio Sound System dengan 14 speaker HiFi yang tersebar di penjuru kabin.
Penyematan sistem audio premium itu menghasilkan suara jernih dan berkualitas tinggi, memanjakan telinga pengemudi dan penumpang selama perjalanan. (ddy/jpnn)
Denza D9 sukses menyedot perhatian para pengujung IIMS 2025 karena menawarkan kemewahan di dalam interior.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Hyundai akan Setop Sementara Produksi Ioniq 5 & Kona Pekan Depan, Ini Sebabnya
- SUV Listrik BYD Dicas 5 Menit Bisa Tempuh 400 Km, Sebegini Harganya
- Chery QQ Akan Diproduksi Kembali, Tampilannya Lebih Modern, Lihat nih
- Tip Hadapi Arus Balik Pakai Mobil Listrik, Perlengkapan Ini Wajib Disiapkan
- BYD Shark 6 Siap Bersaing dengan Ford Ranger, Harga Rp 800 Jutaan
- Mudik Lebaran Naik Mobil Listrik? Cek Lokasi SPKLU Lewat Aplikasi Ini, Lengkap