Intip Masa Kontrrak PPPK 2021 yang Diajukan Daerah
jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah daerah masih dalam tahap pengusulan penetapan NIP PPPK guru tahap 1.
Sesuai jadwal yang dikeluarkan Badan Kepegawaian Negara (BKN) usulan penetapan NIP PPPK guru tahap 1 oleh pejabat pembina kepegawaian (PPK) ditenggat 31 Januari 2022.
Masa kontrak yang diajukan bervariasi, mulai 1 - 5 tahun.
Ketua Solidaritas Nasional Wiyatabakti Indonesia (SNWI) Sumatera Selatan Susi Maryani mengungkapkan, untuk Kota Palembang, mereka dikontrak 5 tahun. Ini persis seperti PPPK 2019.
"Kami di Palembang dikontrak lima tahun. Lega juga sih dikontrak maksimal," kata Susi kepada JPNN.com, Selasa (25/1).
Senada itu Ketua Forum Honorer K2 Kabupaten Blitar Sri Hariyati mengungkapkan, masa kontrak mereka juga 5 tahun.
Menurutnya, sangat riskan kalau Pemkab mengontrak mereka hanya 1 tahun, apalagi usia calon PPPK di Blitar di bawah 55 tahun.
"Saya belum lihat sih kontrak kerjanya, tetapi pasti lima tahun karena PPPK 2019 juga lima tahun. Biasanya Pemkab akan mengikuti kebijakan sebelumnya," ungkapnya.
Pemda mulai mengajukan usulan penetapan NIP PPPK guru 2021, berapa tahun mereka dikontrak daerah?
- 5 Berita Terpopuler: Terungkap Kriteria Honorer dapat Afirmasi di Seleksi PPPK, Silakan Lapor ke Sini jika Ada Kekurangan
- Inilah Kriteria Honorer Dapat Banyak Afirmasi di Seleksi PPPK 2024, Bebas Pilih OPD
- KTKI-Perjuangan Soroti Dugaan Rangkap Jabatan Ketua KKI dan Dirut RSCM
- Ini Pesan Yeny Trisia Isabella untuk Honorer yang Mengikuti Tes PPPK
- Ini Langkah Penting dalam Karier Honorer, Jangan Main-main
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Gembira, Honorer Tercecer dan Database Bisa Seleksi PPPK, Jumlah Peserta jadi Makin Banyak