Inul Daratista Ungkap Kondisi Anaknya yang Dirawat di Rumah Sakit
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi dangdut Inul Daratista mengabarkan kondisi terkini anaknya, Yusuf Ivander Damares yang sedang dirawat di rumah sakit.
Dia mengatakan anaknya yang menderita demam berdarah (DBD) mengalami sejumlah gejala, seperti bintik merah di badan.
"Trombosit mulai terjun payung, bebas," ungkap Inul Daratista melalui akun miliknya di Instagram Story, Jumat (11/2).
Pelantun Masa Lalu itu tampak setia mendampingi anaknya yang sedang dirawat.
Inul Daratista berharap sang putra bisa segera pulih dari DBD.
"Bismillah ya nak, semoga sehat cintanya mama," beber istri Mas Adam itu.
Inul Daratista menyampaikan kabar Yusuf Ivander Damares dirawat di rumah sakit sejak beberapa hari lalu.
Dia mengatakan anaknya masuk rumah sakit lantaran terkena demam berdarah alias DBD.
Inul Daratista mengabarkan kondisi terkini anaknya, Yusuf Ivander Damares yang sedang dirawat di rumah sakit.
- Ucap Doa untuk Prabowo-Gibran, Inul Daratista: Semoga Amanah Mengemban Tugas Negara
- Ikut Berduka, Inul Kenang Momen Terakhir Bersama Marissa Haque
- Takeda Global Apresiasi Kepemimpinan Indonesia dalam Pencegahan-Penanggulangan DBD
- Hampir 30 Tahun Pernikahan, Inul Daratista Ungkap Hal yang Biasa Diperbincangkan Bareng Suami
- Menuju 30 Tahun Pernikahan, Inul Daratista Berbagi Kiat Begini
- Cegah DBD Berulang Melalui Gerakan 3M Plus dan Vaksinasi