Investor Bursa Berharap Sentimen Positif Global
Selasa, 28 Februari 2012 – 03:03 WIB
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) belum beranjak dari zona merah. Indeks kembali turun 33.546 poin (0.861 persen) ke level 3,861.016 dan indeks LQ45 turun 6.37 poin (0.95 persen) ke level 685.28 pada penutupan perdagangan Senin (27/2). Frekuensi transaksi perdagangan kemarin mencapai 83.113 kali pada volume 2,684 miliar lembar saham senilai Rp 4,079 triliun. Sebanyak 70 saham naik, sisanya 165 saham turun, dan 83 saham stagnan. Transaksi investor asing tercatat melakukan penjualan bersih (foreign net sell) senilai Rp 495,3 miliar.
Analis Sinarmas Sekuritas, Jeff Tan, mengatakan pada perdagangan hari ini secara teknikal indeks berpotensi untuk melanjutkan pelemahan pada kisaran support 3,830 dan resistance di level 3,910. "Antisipasi akan pertemuan petinggi Uni Eropa yang akan membahas penambahan dana talangan akan memberikan sentimen terhadap indeks," ujarnya.
Selain itu juga ada European Central Bank (ECB) untuk mengadakan fasilitas pinjaman berbiaya rendah tahap kedua. Pada perdagangan hari ini Jeff Tan merekomendasikan beberapa saham untuk day trading di antaranyaASII, GGRM, MYOR dan UNVR.
Baca Juga: