Investor Syariah Naik Signifikan
jpnn.com - JAKARTA – Perusahaan sekuritas, aset, manajemen dan perbankan terus menggarap potensi tinggi investasi di pasar modal syariah. Hasilnya, rekening dana nasabah (RDN) investasi pasar modal syariah melesat 511 persen menjadi 4.908 investor pada akhir 2015.
Direktur Pengembangan Bursa Efek Indonesia (BEI) Nicky Hogan mengakui, potensi pasar modal syariah di Indonesia sangat besar. Meski demikian, edukasi dan sosialisasi masih harus dilakukan sehingga pemodal tertarik berinvestasi di instrumen syariah.
Saat ini terdapat sembilan perusahaan sekuritas anggota bursa (AB) yang telah memiliki sistem online trading syariah (SOTS). Selain itu, ada dua bank syariah yang menjadi bank administrator rekening dana nasabah.
Direktur Bank Syariah Mandiri (BSM) Edwin Dwidjajanto menyebutkan, hingga Februari lalu, BSM memiliki 2.256 rekening dana nasabah (RDN) syariah. Tahun ini BSM menargetkan pertumbuhan sekitar 1.000 investor RDN. (gen/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sri Mulyani Akui Kemenangan Donald Trump Punya Pengaruh Besar
- Bisnis Laundry Cerah, IPSO Hadirkan Inovasi Khusus untuk Pasar Indonesia.
- Beri Dukungan, Bea Cukai Banten Hadiri Pelepasan Ekspor Produk Mayora Group ke-15 Negara
- PT Shan Hai Map Siap Gelar Indonesia Chemical Industry Investment Summit 2024
- Pertamina Patra Niaga Paparkan Kesiapan Memperkuat Ekosistem LNG di Forum ADIPEC 2024
- Menko Airlangga Dorong Industri Kelapa Sawit yang Berkelanjutan, Efisien & Kompetitif